Hadir dengan Kualitas Kamera Terbaik, Berikut Review Samsung A54

Smartphone yang satu ini hadir dengan berbagai spesifikasi yang lengkap dan canggih.

Fabiola Febrinastri
Selasa, 21 Maret 2023 | 10:45 WIB
Hadir dengan Kualitas Kamera Terbaik, Berikut Review Samsung A54
Samsung A54. (Dok: Samsung)

SuaraJogja.id - Samsung sudah dikenal sebagai salah satu merek smartphone ternama, yang selalu meluncurkan model dan versi terbaru setiap tahunnya. Perusahaan gadget asal Korea Selatan ini selalu menghadirkan berbagai fitur terbaru dan teknologi yang super canggih pada smartphone terbaru yang baru saja diluncurkan.

Tak heran, jika merek smartphone yang satu ini selalu menjadi incaran pengguna Android di berbagai kalangan dan usia.

Tahun ini, Samsung baru saja merilis smartphone terbarunya, yaitu Samsung A54. Diluncurkan Maret, smartphone yang satu ini hadir dengan berbagai spesifikasi yang lengkap dan canggih.

Salah satu keunggulan pada smartphone ini, yang selalu menjadi incaran setiap orang adalah kualitas kameranya yang sangat mumpuni. Samsung A54 tentu sangat cocok untuk kamu yang sering mencari tambahan penghasilan sebagai affiliate, seperti Shopee Affiliate, TikTok Affiliate, dan Lazada Affiliate.

Baca Juga:Samsung Galaxy A14, HP Rp 2 Jutaan Bisa Bertahan Dua Hari

Dengan begitu, hasil foto dan video kamu akan lebih jernih dan tajam dengan menggunakan Samsung A54 yang memiliki keunggulan pada sektor kameranya. Menarik, bukan?

Tak hanya kualitas kameranya saja, tentu masih banyak fitur dan teknologi yang hadir untuk melengkapi smartphone Samsung A54 ini. Simak ulasan berikut ini untuk membahas review mengenai spesifikasi lengkap dari Samsung A54.

1.     Desain dan bodi versi premium dengan gaya minimalis

Pertama-tama, tentunya membahas bagian desain dan bodi yang memang bisa kamu lihat terlebih dahulu dibandingkan dengan isiannya. Pada bagian bodinya, Samsung A54 ini memiliki berat sekitar 202gr. Bisa dilihat dari layarnya, terdapat layar Super AMOLED dengan refresh rate mencapai 120Hz. Ukuran layarnya sekitar 6.4 inci dengan resolusi sekitar 1080 x 2340 piksels. Pada layarnya juga terdapat tingkat kecerahan yang cukup tinggi, mencapai 1000 nits.

Desain pada Samsung A54 ini memiliki bezel yang tipis. Smartphone yang satu ini terbuat dari material kaca dan plastik pada bagian frame-nya. Desain dan bodi Samsung A54 disebut-sebut mirip dengan Samsung A23. Samsung A54 mengadopsi beberapa tampilan desain dari Samsung A23 terutama pada desain bodi belakangnya yang terlihat simple, minimalis namun tetap terlihat mewah dan premium.

Baca Juga:Ngiler, Samsung Galaxy S23 Ultra Punya Spesifikasi Secanggih Ini: Ternyata Harganya Waduh!

2.     Dibekali dengan chipset unggulan dengan performa tinggi

Samsung A54 menggunakan Exynos 1380 sebagai penggerak pada dapur pacunya. Chipset Exynos 1380 ini dikenal sebagai chipset unggulan generasi terbaru dari Samsung dengan performa bersaing yang cukup tinggi. Chipset rancangan dari Samsung ini memang dibuat khusus untuk menggerakan smartphone di kelas mid-range. Chipset Exynos 1380 ini bekerjasama dengan kartu pengolah grafis yaitu Mali G68 MP5. Kartu pengolah grafis yang satu ini berjalan dengan frekuensi sekitar 950 MHz. Kombinasi antara chipset dan kartu pengolah grafis tersebut tentu akan memberikan performa terbaik pada smartphone unggulan yang satu ini.

3.     Ketahanan daya baterai yang cukup baik

Pada bagian baterainya, Samsung A54 ini dibekali dengan baterai Li-Po dengan kapasitas daya mencapai 5000 mAh. Kapasitas tersebut merupakan kapasitas daya baterai yang stkamur di smartphone pada umumnya. Namun, dengan kapasitas yang cukup besar tersebut membuat kamu bisa mengakalinya agar mendapatkan ketahanan daya baterai yang cukup baik.

Ditambah dengan dukungan chipset Exynos 1380 yang menggunakan fabrikasi 5 nm, smartphone yang satu ini kemungkinan besar akan memiliki daya tahan baterai yang cukup baik. Apabila kamu mengisinya penuh mencapai 100%, kemungkinan akan tahan hingga seharian tergantung kepada pemakaian smartphone tersebut. Untuk mendapatkan daya tahan baterai yang baik, kamu bisa menggunakan dark mode dan tidak terlalu menggunakan smartphone secara intens.

4.     Kualitas kamera yang sangat mumpuni, lengkap dengan fitur canggih

Spesifikasi yang selalu diincar oleh para pengguna smartphone adalah kualitas pada kameranya. Ketika mulai diluncurkan, Samsung A54 sudah disebut-sebut sebagai smartphone dengan keunggulan pada kameranya. Pada sektor kameranya, Samsung A54 menghadirkan tiga lensa sekaligus yang akan membantu kamu mendapatkan hasil foto dan video yang bagus. Terdapat kamera utama dengan resolusi 50 MP dan lensa wide-angle pada bukaan f/1.8. Selanjutnya, lensa ultrawide dengan resolusi sekitar 12 MP dan juga lensa makro dengan resolusi 5 MP pada bukaan f/2.4.

Untuk kamu yang hobi selfie, kamera pada Samsung A54 sudah dibekali dengan resolusi yang cukup baik. Kamera depan pada Samsung A54 beresolusi 32 MP. Dengan resolusi yang cukup baik, membuat kamu akan mendapatkan hasil foto selfie yang jernih dan bagus.

Bagaimana, apakah kamu tertarik dengan smartphone terbaru dari Samsung yaitu Samsung A54 ini? kamu bisa segera mendapatkannya dengan cara membeli Samsung A54 di Shopee. Tak hanya smartphone ini saja, terdapat berbagai smartphone lain sesuai dengan kebutuhan kamu yang bisa kamu dapatkan dengan mudah di Shopee.

Kamu bisa membeli Samsung A54 di Shopee dengan metode pembayaran COD. Yuk, segera install aplikasi Shopee dan dapatkan smartphone yang kamu inginkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak