Laksamana UGM Kembali Digelar, Jadi Ajang Unjuk Kreativitas Sekaligus Mengenalkan Fakultas Komunikasi UGM

Ajang Kompetisi Komunikasi untuk SMA Laksamana UGM Kembali Dihelat Departemen Ilmu Komunikasi UGM

Galih Priatmojo
Selasa, 18 Juli 2023 | 16:13 WIB
Laksamana UGM Kembali Digelar, Jadi Ajang Unjuk Kreativitas Sekaligus Mengenalkan Fakultas Komunikasi UGM
Kegiatan Laksamana UGM

"Ada banyak hal yang membuat kuliah di Ilmu Komunikasi UGM itu menarik, salah satunya bisa berkuliah praktisi bersama figur publik ternama dan berkompeten di bidangnya, misalnya saja selebriti Prilly Latuconsina baru-baru ini. Selain itu, mahasiswa bisa mengikuti berbagai kompetisi dan kegiatan kemahasiswaan yang mendukung pengembangan potensi dirinya," terang Zam. 

Ia juga menyebutkan nama-nama alumni yang saat ini bekerja dalam berbagai ranah. Peserta yang menghadiri webinar juga turut memberikan pertanyaan terkait Departemen Ilmu Komunikasi. Pertanyaan pertama diberikan oleh Salwa. 

"Ilmu Komunikasi berada di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, apakah kita juga harus mengetahui dan mendalami masalah politik?"sebut Salwa. 

Selanjutnya, terdapat pertanyaan kedua oleh Nashwa, "Apakah proses masuk Departemen Ilmu Komunikasi reguler dan internasional itu sama atau berbeda dan apa yang membedakan?" sebut Nashwa. 

Baca Juga:Persaingan Kuat, Ini 5 Jurusan Terfavorit Jalur UTBK SNBT 2023 di UGM

Selain antusias, keduanya berterima kasih karena bisa mengenal jurusan ilmu komunikasi dengan lebih baik.

Setelah sesi dengan dosen, acara dilanjutkan dengan sesi FGD. Pada sesi ini, mahasiswa aktif Departemen Ilmu Komunikasi UGM berbagi pengalaman kuliah dan membahas stereotip mahasiswa Ilmu Komunikasi bersama dengan peserta lomba dan webinar.

"Komunikasi itu komuniasik dan komuniaksi. Kita bermain pada kata kasi. Jika kita menambahkan huruf h, maka akan menjadi kasih, kita menjadi lebih empati, tahu kapan harus bersenang-senang dan kapan harus serius. Ilmu Komunikasi memang luas, maka tergantung kita dalam memilah dan memilihnya," ujar Zam sebagai penutup.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak