SuaraJogja.id - Virus corona atau Coronavius disease (COVID-19) yang sudah menyebar di berbagai titik di Indonesia menimbulkan banyak pihak merugi. Berbagai usaha dilakukan pemerintah dan berbagai pihak guna menekan peredaran virus yang berawal dari Wuhan ini.
Kebiasaan yang biasanya dilakukan juga sementara dihentikan agar dapat memotong rantai penularan virus corona, seperti bersalaman, berpelukan atau menjaga jarak 1 meter dari orang lain.
Berbagai kebiasaan juga dianjurkan agar bisa mengurangi rate virus yang terus menaik di Indonesia ini. Di antaranya seperti cuci tangan dengan sabun, menggunakan masker bagi yang sakit, memeriksakan diri bila mendapati diri dengan ciri virus corona dan banyak yang lain. Salah satu yang banyak dilakukan adalah 'Salam Corona'.
Salam Corona tak lain adalah menyentuhkan masing-masing sikut kepada llawan bicara sebagai pengganti bersalaman.
Baca Juga: CEK FAKTA: Suspect Corona Kabur dari RS Persahabatan adalah Driver Ojol?
Seperti yang dilakukan Ketua Umum Ikatan Ahli Ekonomi Islam (IAEI) Sri Mulyani Indrawati dan Ketua Dewan Pertimbangan IAEI Jusuf Kalla (JK) beberapa saat lalu.
Salam Corona ini juga dilakukan Raudi Akmal, anggota DPRD Sleman.
Dalam unggahan video dalam story Instagramnya, menunjukkan sesaat sebelum ia memasuki ruangan. Ia terlebih dahulu mencuci tangan dengan hand sanitizer, lalu diperiksa suhu tubuh, kemudian sebelum masuk ia terlihat mengajak petugas pemeriksa untuk bersalaman menggunakan siku.
"Salaman dulu," ucap Raudi Akmal dalam video tersebut.
Raudi Akmal adalah anak Bupati Sleman, Sri Purnomo yang saat ini jadi anggota DPRD Sleman. Ia juga kader dari partai PAN.
Baca Juga: Video Camat Pondok Aren Bantah Warganya Meninggal karena Positif Corona
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan