SuaraJogja.id - Ada yang unik dari pohon pisang milik Suwarsono (45) warga Dusun Kedung Banteng, Kalurahan Temon Kulon, Kapanewon Temon, Kulon Progo. Saking uniknya pohon pisang yang ditanam di samping halaman rumahnya itu sampai menarik perhatian warga sekitar.
Pohon pisang tersebut bisa disebut unik karena memiliki tiga tandan sekaligus dalam satu pohon. Pisang yang kurang lebih berusia sebulan itu tinggal menunggu beberapa pekan lagi untuk bisa dipanen.
"Saya tahu sekitar sebulan yang lalu, saya lihat kok ada dua bunganya. Terus tidak lama setelah itu eh muncul lagi bunganya jadi tiga," ujar Suwarsono kepada wartawan di rumahnya, Kedung Banteng, Kalurahan Temon Kulon, Kapanewon Temon, Kulon Progo, Selasa (23/6/2020).
Suwarsono juga mengaku tidak begitu mengerti mengapa pohon pisangnya bisa berbuah tiga dalam satu pohon. Pasalnya perawatan yang dilakukan pun juga sama seperti pohon pisang pada umumnya.
Dijelaskan Suwarsono pohon pisang itu sudah berusia tiga tahun sejak pertama kali ditanam di samping rumahnya. Ia mendapat pohon itu dari saudaranya.
Namun, selama dua tahun pertama ia merawat pohon pisangnya tersebut tidak ada tanda-tanda pohon itu akan bertandan tiga, hanya seperti pohon pisang kebanyakan. Baru tahun ketiganya ini pohon pisangnya tiba-tiba bertandan tiga.
"Dua tahun sebelumnya biasa saja mas, ya kayak pohon pisang punya saya yang lain, tandannya cuma satu. Baru ini berbuah tiga tandan," ungkapnya.
Saat ditanya akan diapakan pisang tiga tandan tersebut setelah dipanen, Suwarsono mengaku tidak mempunyai rencana untuk menjualnya. Malahan ia berencana untuk membagikan kepada tetangga sekitar selain hanya dikonsumsi sendiri bersama keluarga.
Fenomena unik dari pohon pisang ambon milik Suwarsono itu lantas membuat warga sekitar penasaran dan datang ke lokasi hanya untuk melihat pisang bertandan tiga itu. Bahkan tak sedikit warga yang datang sembari mendokumentasikan pohon pisang yang tak lazim tersebut.
Baca Juga: Tak Ada RDT Reaktif, Sejumlah Klaster di DIY Selesai Dilakukan Tracing
Seperti Mujiono (21) yang datang dari rumahnya Kokap, Kulon Progo hanya untuk melihat keunikan pohon pisang tersebut. Ia mengaku mengetahui info keberadaan pisang unik itu dari layanan pesan singkat WhatsApp.
"Baru pertama kali saya melihat pohon pisang seperti ini. Unik sekali, ini mau saya foto terus saya unggah untuk dijadikan status WhatsApp," ujar Mujiono.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung