SuaraJogja.id - Jika biasanya padi ditanam di hamparan sawah yang luas, lain halnya dengan yang dilakukan seorang ayah satu ini. Sang anak membagikan foto "sawah" kecilnya di teras rumah.
Lewat Twitter, anak itu mengunggah foto padi yang ditanam ayahnya di lahan sepetak di depan kamarnya. Foto tersbeut sontak viral di media sosial.
Apalagi, lahan untuk menanam padi yang luasnya tak seberapa itu tampak makin unik karena dilengkapi dengan keramik dan pagar kayu dari bambu di sekelilingnya.
"Orang-orang nanem padi disawah. Meanwhile bapak gw, nanem di depan jendela kamar gue. Mana dipagerin, di keramikin pula," kicau @tetehyeol, Jumat (3/7/2020).
Baca Juga: Warga Iseng Tanam Padi di Teras Rumah dan 4 Berita Viral Lainnya
Menurutnya keterangannya, sebelum dijadikan lahan untuk menanam padi, teras di depan kamarnya tersebut pernah menjadi kolam untuk ternak lele, tapi ternyata aromanya begitu menyengat hingga masuk ke dalam kamarnya. Akhirnya sang ayah pun memutuskan menggoreng semua lele ternakannya.
Pengunggah menambahkan, alasan sang ayah menanam padi di teras rumahnya hanya keisengan semata.
"Itu memang ditanem disitu, sengaja, iseng, itu bibitnya aja dapet dari tetangga," ungkap @tetehyeol lagi, menjawab salah satu komentar dari warganet.
Walaupun tak diketahui pasti di mana ia tinggal, tetapi cuitan @tetehyeol ini viral dan bahkan telah mendapat 14 ribu retweets dan 53 ribu likes.
Tentu saja ini mengundang beragam komentar dari warganet. Banyak dari mereka yang menunggu hasil panen padi yang ditanam oleh ayahnya tersebut.
Baca Juga: Viral, Warganet Tanam Padi di Teras Rumahnya Karena Iseng
"Orang lain mah, di rumah bikin kolam buat berenang atau kolam buat melihara ikan hias. Lah ini bikin kolam buat nanem padi," komentar @etherealnoona_.
Berita Terkait
-
Cara Pelaku Usaha Kecil Tampilkan Produknya di Halaman Depan PaDi UMKM Tanpa Bayar
-
Presiden Prabowo Apresiasi Kinerja Bulog Saat Panen Raya, Gubernur Dedi Mulyadi: Ini Sejarah
-
Momen Prabowo Naiki Traktor saat Pimpin Panen Raya di Majalengka
-
Solusi Anti-Mainstream Prabowo: Burung Hantu Jadi Andalan Berantas Hama Tikus di Sawah
-
Mentan Amran Kunjungan ke Kalteng, Pastikan Program Cetak Sawah dalam Progres Pengerjaan
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan
-
Tunggu Hasil Mediasi Mangkubumi, Warga RW 01 Lempuyangan Tolak Pengukuran Rumah PT KAI
-
Tak Puas dengan Pembuktian UGM, Massa TPUA Segera Sambangi Jokowi di Solo
-
Parkir ABA bakal Dibongkar, Sultan Pertanyakan Munculnya Pedagang Tapi Jukir Harus Diberdayakan
-
Guru Besar UGM Dipecat Karena Kekerasan Seksual, Kok Masih Digaji? UGM Buka Suara