Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana | Muhammad Ilham Baktora
Selasa, 21 Juli 2020 | 16:01 WIB
Seorang nenek diminta anaknya berjualan salak berkeliling dalam keadaan lapar dan haus

SuaraJogja.id - Viral-nya seorang nenek bernama Mbah Sudi yang diduga dipaksa anaknya untuk bekerja menjadi perhatian publik. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman melalui Dinas Sosial (Dinsos) pun telah melakukan pembinaan kepada anak dari Mbah Sudi.

Kepala Dinsos Kabupaten Sleman Eko Suhargono menuturkan bahwa pihaknya telah meminta pihak desa melakukan pendekatan dan pembinaan kepada keluarga Mbah Sudi.

"Setelah mendapat informasi dan keterangan dari petugas, kami melakukan pembinaan kepada anak dari Mbah Sudi ini. Saya meminta desa melakukan pendekatan kepada anaknya ini," kata Eko, dihubungi SuaraJogja.id, Selasa (21/7/2020).

Eko menjelaskan, dari keterangan yang didapat, anak Mbah Sudi, yang diketahui bernama Priyono, berkilah bahwa ibunya tak ingin beristirahat dan memilih bekerja.

Baca Juga: Viral MUA Dandani Nenek 60 Tahun Jadi Mirip Gadis Remaja, Kok Bisa?

"Kami belum mendalami lagi apakah keterangan dari anak ini benar atau tidak. Dia menyebut bahwa ibunya tidak mau beristirahat. Selain itu, tidak mau menyusahkan anaknya," jelas Eko.

Eko menuturkan bahwa langkah yang diambil tetap dalam perhitungan. Dirinya tidak akan sembrono untuk melakukan pendekatan.

"Tentu nanti kita lihat kondisi rumahnya, berapa jumlah keluarga. Kami akan pelajari dahulu, langkah-langkah ini akan kami tempuh secara perlahan," jelasnya.

Meski belum mendapat pengakuan yang pasti, kata Eko, pembinaan akan tetap dilakukan pihak Dinsos. Nantinya pekerja sosial yang akan bertugas melakukan pendekatan dan pembinaan.

"Saat ini yang pasti akan dilakukan pendekatan dan pembinaan kepada keluarganya, sehingga kejadian seperti ini bisa dihindari ke depan nanti," ujar Eko.

Baca Juga: Nenek Tua Dipaksa Jualan di Jogja, Polisi Kantongi Identitas Anaknya

Sebelumnya diberitakan, seorang nenek bernama Mbah Sudi diduga dipaksa oleh anaknya berjualan salak di wilayah Wirobrajan, Kota Yogyakarta. Mbah Sudi biasa diantar oleh anaknya menggunakan motor Viar dan berjualan di Jalan Letjend S Parman.

Load More