SuaraJogja.id - Beredar video seorang pemuda yang berhasil membeli rumah dalam rentan usia yang masih muda. Banyak disoroti warganet, ada yang berpendapat bahwa semua hal menjadi mungkin jika gajinya bukan standar UMR di Jogja.
Video TikTok milik akun @andriazis sudah ditayangkan lebih dari 1,5 juta kali. Andri menceritakan perjalanannya membeli rumah pada tahun 2017 dan sempat mengalami renovasi pada tahun 2018. Mulanya Andri merasa tidak yakin bisa memiliki rumah.
Berkat dorongan dari orangtua, ia akhirnya dapat membeli rumah tersebut. Dalam video berdurasi 44 detik tersebut, ia memperlihatkan bagian dalam rumah, seperti kamar dan ruang kerja. Serta pemandangan dari lantai dua rumah tersebut.
"Dulu gue mikir, beli rumah itu setelah nikah. Tapi kalau entar-entar harga rumah juga udah naik pastinya," ujar Andri dalam video tersebut.
Baca Juga: Ayah vs Anak di Pilkades Sleman, Santai Saja Kami Bersaing Secara Fair
Dengan konsep minimalis, Andri menunjukkan isi rumah lainnya. Seperti bagian kamar mandi yang dilengkapi dengan shower. Sambil menuju lantai tiga, ia berpesan kepada kaum muda untuk jangan takut membeli rumah.
Menurutnya, uang yang selama ini ditabung oleh generasi muda lebih baik digunakan untuk hal yang bermanfaat. Salah satu yang menjadi contoh adalah dengan membeli rumah seperti yang telah ia lakukan.
Menutup videonya, ia menunjukkan tempat favorit di kediamannya, yakni bagian kolam ikan di teras depan. Andri mengaku ingin memberikan motivasi kepada generasi muda bahwa tidak ada yang tidak mungkin.
"Gak ada yang gak mungkin punya rumah di usia muda," ujar Andri mengakhiri videonya.
Selain ditonton 1,5 juta kali, video ini juga mendapatkan banyak respon dari warganet. Salah satunya adalah akun Twitter @brigittasiw. Ia membagikan ulang video Andri dengan menyatakan bahwa tidak ada yang tidak mungkin kecuali memiliki gaji UMR Jogja.
Baca Juga: Viral Tumpukan Sampah Digantung di Pohon, Begini Respon DLH Sleman
"Nggak ada yang nggak mungkin kecuali gajimu UMR Jogja," tulis @brigittasiw dalam keterangannya.
Berita Terkait
-
Benarkah Cuci Piring dan Beres-Beres Rumah Bisa Redakan Stres? Cek Faktanya
-
Hunian Makin Padat, Desain Interior Simpel dan Fungsional Jadi Kebutuhan Baru Warga Kota
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
-
BUMN Ini Garap Proyek Rumah Layak Huni Bagi Masyarakat
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja
-
Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi