SuaraJogja.id - Sejumlah warga Manggung, Kalurahan Caturtunggal, Kapanewon Depok, Sleman mengeluhkan parkir kendaraan yang tak teratur di Jalan Kaliurang. Pasalnya, mobil yang keluar dari gang kecil menuju jalan setempat terhalang pandangannya oleh mobil yang terparkir.
Seorang warga Manggung, Dimas Nugraha (32) menjelaskan bahwa tiap keluar dari gang komplek perumahannya ia selalu was-was. Pasalnya ketika membawa mobil keluar gang, pandangannya selalu terhalang mobil yang parkir di badan jalan.
"Jadi saat menengok kanan atau kiri, saya tidak tahu jika ada kendaraan yang lewat, karena terhalang mobil parkir," kata Dimas ditemui SuaraJogja.id, Kamis (22/10/2020).
Dimas menjelaskan bahwa dirinya keluar tiap siang dan sore. Mobil pelanggan yang diparkirkan di sekitar toko selalu berdekatan dengan gang keluar.
Baca Juga: Bos PSS Sleman Yakin Liga 1 2020 Tak Bisa Terlaksana 1 November
"Jika pagi masih sepi, tidak banyak kendaraan (mobil) yang parkir. Tapi ketika menjelang siang sampai sore, mobil diparkirkan sampai dekat dengan gang keluar masuk. Jadi susah melihat kendaraan yang datang dari arah utara," kata dia.
Dimas khawatir dengan terhalangnya pandangan pengemudi saat keluar gang ke Jalan Kaliurang dapat menimbulkan kecelakaan.
"Sehingga membahayakan warga atau pengemudi yang akan keluar dari tiap-tiap gang," ujar Dimas.
Warga Manggung lainnya, Sakti Febrian (45) menuturkan bahwa dirinya sempat memberi masukan kepada perangkat desa untuk diteruskan ke dinas terkait. Kendati demikian dirinya belum mendapat respon.
"Ya selama ini memang ada yang parkir sembarangan bahkan dekat dengan gang keluar. Apalagi jalanan ini (Kaliurang) ramai. Jadi saat warga keluar pandangannya terhalang ketika melihat kanan atau kiri," tambah dia.
Baca Juga: PSS Sleman Prediksi Liga 1 Baru Bisa Bergulir Januari 2021
Sakti berharap instansi terkait memperhatikan keluhan masyarakat soal terganggunya pandangan itu. Hal ini juga untuk menghindari terjadinya kecelakaan.
Berita Terkait
-
Pemudik Jadi Sasaran, Tukang Parkir Nakal Punya Modus Baru untuk Dapat Cuan
-
TAM Hadirkan Fasilitas Parkir Gratis untuk Pengguna Kendaraan Elektrifikasi Toyota
-
Viral Pasar Tanah Abang Diklaim Makin Sepi Pengunjung, Gegara Parkir Liar dan Premanisme?
-
Wakil Walkot Medan Ngamuk Dapati Parkir Berlapis Dekat RSUD Pirngadi: Jangan Dibiasakan
-
Rano Karno Soal Preman dan Juru Parkir Liar di Tanah Abang: Kita Paham Lah
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Arus Lalin di Simpang Stadion Kridosono Tak Macet, APILL Portable Belum Difungsikan Optimal
-
Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran di Gunungkidul Menurun, Dispar Ungkap Sebabnya
-
H+2 Lebaran, Pergerakan Manusia ke Yogyakarta Masih Tinggi
-
Exit Tol Tamanmartani Tidak Lagi untuk Arus Balik, Pengaturan Dikembalikan Seperti Mudik
-
Putra Prabowo Berkunjung ke Kediaman Megawati, Waketum PAN: Meneduhkan Dinamika Politik