SuaraJogja.id - Ketika harga cabai yang mulai merangkak naik jelang libur natal dan tahun baru (nataru) petani cabai di Kecamatan Mlati, Sleman justru mengeluhkan produksi cabainya yang menurun. Hal itu disebabkan karena serangan hama Anthraknosa yang datang setiap musim hujan tiba.
Salah satu petani cabai di Dusun Ketingan, Desa Tirtoadi, Mlati, Sleman, Ngadiman (60) mengatakan produksi cabainya sudah menurun sejak intensitas hujan mulai meningkat pada bulan November lalu. Sejak itu hama yang sering disebut patek oleh warga sekitar muncul dan menggerogoti tanaman cabai.
"Kalau banyak hujan, cabai selalu kena hama patek. Ya bisa sampai cabainya mati dan gagal panen," ujar Ngadiman, saat ditemui SuaraJogja.id, di sawahnya, Selasa (15/12/2020).
Ngadiman tidak memungkiri semenjak serangan patek tersebut produksi cabainya menurun. Padahal seharusnya masa-masa sekarang ini adalah musim panen yang baik untuk petani cabai.
Baca Juga: Sambut Natal, PSS Sleman Berbagi Kebahagiaan dengan Anak-anak Disabilitas
Disampaikan Ngadiman, jika sebelumnya dalam kondisi normal sekali petik di lahannya seluas 2.000 meter ia bisa menghasilkam 1,5 kuintal. Sekarang tanaman cabainya dibiarkan begitu saja atau tidak dipanen sama sekali karena sudah seluruhnya terkena patek.
"Saat ini sudah tidak metik lagi mas. Kalau dijual ya juga sudah tidak laku. Walaupun sebenarnya masih bisa dikonsumsi," ucapnya.
Ngadiman mengaku sudah melakukan berbagai cara untuk mengantisipasi datangnya hama patek tersebut setiap musim penghujan. Salah satunya dengan rutin menyemprot tanaman cabai setelah diguyur hujan.
"Disemprot itu biasanya tiap pagi setelah malam hujan tapi ya itu susah kalau hujannya terus-menerus kayak beberapa hari lalu," tuturnya.
Ngadiman menyampaikan bahwa sebenarnya masih ada beberapa pihak yang mau membeli cabai yang sudah terkena patek. Semisal penjual mi ayam dan bakso, walaupun memang tidak semua hanya beberapa saja.
Baca Juga: Sirekap Sempat Eror, KPU Sleman Tetap Rapat Pleno Rekapitulasi Hitung Suara
Selain itu harga yang diterima pun lebih rendah dibandingkan dengan harga cabai normal di pasaran. Walaupun kata Ngadiman rasanya tetap sama-sama pedas harga yang diberikan hanya separuh harga normal bahkan bisa lebih rendah.
Berita Terkait
-
Sri Mulyani Wanti-wanti Anggaran Rp16,6 Triliun Untuk Beli Beras Petani Tidak di Korupsi
-
Program Pertanian Organik Perusahaan Ini Tingkatkan Hasil Panen Petani Lokal
-
Tinjau Pasar Induk, Pramono Sebut Fluktuasi Harga Cabai Masih Stabil
-
Pertani Tembakau Buka-bukaan Efek Ganda Kebijakan Kemasan Rokok Polos
-
Jadwal Pemutakhiran e-RDKK Resmi Keluar, Jangan Ketinggalan!
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB