SuaraJogja.id - Putra pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar Malik Ahmad nampak sudah mulai akrab dengan 'kembaran' sang ayah, Dimas Ahmad. Dalam video terakhir yang diunggah kanal YouTube Rans Entertainment, terlihat Rafathar mengajak Dimas untuk bermain bola di dalam rumah. Tidak merasa canggung, Dimas sendiri langsung mengiyakan permintaan anak semata wayang tersebut.
Lucunya, Rafathar tidak ingin membantu Dimas mempersiapkan tempat dan bola yang akan digunakan bermain. Ia justru sibuk mengurai jaring yang akan digunakan sebagai gawang sambil berlarian ke ujung rumah. Sedangkan, Dimas sendiri sempat ragu takut dimarahi oleh Raffi karena menggeser benda-benda di rumahnya. Keduanya lantas terlihat akrab bermain bola bersama.
"Ya Allah ini sampai begini mainnya," ujar Nagita.
Terlihat kelelahan, Dimas kalah 9-3 dari Rafathar. Selesai bermain bola, mereka kemudian menyantap ice cream yang sudah dipesan Nagita bersama-sama. Sembari bercengkrama di ruang tengah, Gigi mengajukan beberapa pertanyaan dari warganet yang ada di Instagram pribadinya. Pertama, Raftahar ditanya mengenai ketidaksukaannya berada di depan kamera. Hal ini sempat viral dan banyak dibicarakan oleh masyarakat Indonesia.
Baca Juga: Rombongan Sepeda Motor Bawa Sajam di Giwangan, Satu Korban Bacok Terkapar
Rafathar mengaku tidak ingin jadi artis, ia berkeinginan menjadi orang biasa saja. Ditanya soal adik, Rafathar bercerita jika ibunya sempat memiliki adik namun tidak ada. Gigi memang sempat mengalami keguguran beberapa waktu yang lalu. Sejujurnya, Rafathar sendiri ingin memiliki. Jika berkesempatan, ia ingin punya adik cowok untuk diajak main dan berkelahi bersama.
"Soalnya ada corona," ujar Rafathar.
Karena ada corona, Rafathar mengaku tidak bisa bermain dengan Gempi putra pasangan Gading Marten dan Gisella Anastasia. Sedang asyik menjawab pertanyaan dari warganet, Rafathar dibuat kesal karena ayahnya kentut sembarangan. Selanjutnya, ia mengaku tidak suka bertemu dengan orang-orang karena suka divideokan. Dipuji tampan, anak pertama Gigi dan Raffi ini menyebut dirinya keturunan sang ayah.
Menyangkal disebut mirip oppa-oppa Korea Selatan, Rafathar merasa dirinya lebih mirip bayangan, buku, lampu, toilet dan benda-benda mati lainnya. Jika beranjak dewasa ia juga tidak ingin menjadi artis Korea karena mengaku pusing. Selesai mendapat pertanyaan-pertanyaan dari ibunya, Rafathar mendapatkan hadiah dari Gigi berupa anek barang, mulai dari bantal, kaos dan barang-barang lainnya bergambar Spongebob.
Tonton keseruan rafathar dan Dimas Ahmad DISINI
Baca Juga: Cara Ngobrol Raffi Ahmad dan Nagita Bikin Nikita Willy Kaget: Oh My God!
Tidak mau kalah, Raffi Ahmad juga memberikan hadiah sebuah sepeda roda dua untuk putra kesayangannya itu. Sayangnya, sepeda warna kuning yang identik dengan warna Spongebob itu terlalu besar untuk Rafathar. Saat coba dinaiki, ia tidak bisa menyentuh tanah ataupun pedal pengayuhnya. Meskipun senang diberi sepeda, namun Rafathar sedih karena tidak bisa menungganginya.
"Nanti rafathar belajar dulu ya. Ini kan gede, nanti Rafathar tambah gede kan bisa pakai ini," ujar Nagita.
Sejak diunggah Minggu (20/12/2020), video berdurasi 15 menit tersebut sudah ditonton lebih dari 53 ribu kali. Ada 6000 pengguna YouTube yang menekan tanda suka dan puluhan lainnya tidak menyukai. Dari 700 lebih komentar yang ditinggalkan warganet, banyak yang bersemangat mendukung Gigi untuk kembali mengandung dan memberikan Rafathar adik.
Berita Terkait
-
Hadiri Pesta Ultah Lily, Momen Melly Goeslaw Tak Tersenyum saat Sesi Foto Digunjing
-
Deretan Hadiah Ulang Tahun Baby Lily, Ada Gaun Seharga Motor?
-
Interaksi Manis Rafathar di Hari Ulang Tahun Lily Disorot: Kulkas Mencair!
-
Tepis Tangan Thariq Halilintar saat Ultah Lily, Adab Aaliyah Massaid Digunjing
-
Cantiknya Souvenir Ulang Tahun Baby Lily, Bingkisan Pilihan Nagita Slavina Ternyata Gak Biasa
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan
-
Tunggu Hasil Mediasi Mangkubumi, Warga RW 01 Lempuyangan Tolak Pengukuran Rumah PT KAI
-
Tak Puas dengan Pembuktian UGM, Massa TPUA Segera Sambangi Jokowi di Solo
-
Parkir ABA bakal Dibongkar, Sultan Pertanyakan Munculnya Pedagang Tapi Jukir Harus Diberdayakan
-
Guru Besar UGM Dipecat Karena Kekerasan Seksual, Kok Masih Digaji? UGM Buka Suara