SuaraJogja.id - Kondisi tenda darurat RSUP Dr Sardjito banjir, yang fotonya viral, mendorong tim Dapur Umum Buruh Gendong Perempuan Jogja untuk turut memberikan bantuan donasi berupa makanan.
Lewat kicauan akun @SistersInDanger pada Sabtu (10/7/2021), Dapur Gendong memohon izin para donatur untuk menyisihkan sumbangan yang telah terkumpul bagi pasien di tenda darurat RSUP Dr Sardjito.
"Semoga para donatur ikhlas donasinya dialokasikan sedikit untuk pihak selain buruh gendong perempuan," bunyi pemberitahuan pada poster yang diunggah @SistersInDanger.
Menurut rencana, tim Dapur Gendong akan mulai memasak dan mengirimkan 100 porsi makan malam bagi pasien di tenda darurat RSUP Dr Sardjito.
Baca Juga: DPRD Desak Pemda DIY Bangun RS Darurat Pakai Danais
"Donasi makanan untuk Senin sampai Jumat, sampai tanggal 23 Juli. Total 10 hari," ungkap Co-coordinator Dapur Umum "Buruh Gendong Perempuan" Jogja M Berkah Gamuya pada SuaraJogja.id, Minggu (11/7/2021).
Dalam memberikan bantuan tersebut, tim Dapur Umum Buruh Gendong Perempuan Jogja mengerahkan 10 relawan, menyesuaikan aturan yang berlaku saat ini.
"Relawan saat PPKM darurat dibatasi hanya maksimal 10 orang per hari," lanjut Berkah.
Kala ditanya lebih lanjut terkait kondisi tenda darurat RSUP Dr Sardjito banjir dalam foto yang viral, Berkah memilih menunggu klarifikasi dari pihak rumah sakit dan fokus pada persiapan bantuan donasi makanan.
Selama pandemi Covid-19, tim Dapur Gendong sendiri sudah mulai turun memberikan bantuan makanan sejak Oktober 2020.
Baca Juga: Tekan Sebaran Kasus Covid-19, Pemkot Jogja Fokus Awasi Perkantoran di Masa PPKM Darurat
Di luar bantuan yang akan diberikan pada pasien RSUP Dr Sardjito, sejauh ini mereka telah membagikan lebih dari 26.600 porsi makanan.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
DPRD Desak Pemda DIY Bangun RS Darurat Pakai Danais
-
Tekan Sebaran Kasus Covid-19, Pemkot Jogja Fokus Awasi Perkantoran di Masa PPKM Darurat
-
Selain Penyekatan Jalan, Dishub Kota Jogja Lakukan Pemeriksaan Acak Warga Keluar Rumah
-
Pemkot Jogja Siapkan Bangunan Sekolah untuk Selter Isolasi Pasien Covid-19
-
Viral Foto Kondisi Tenda Darurat RSUP Dr Sardjito Banjir dan 4 Berita SuaraJogja
Tag
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 9 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Minimal 6000 mAh, Kuat Berhari-bari Tanpa Powerbank
Pilihan
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
-
Korlantas Polri Cek Lokasi Kecelakaan Maut di Tawangmangu, Ini Hasilnya
Terkini
-
Parkir Abu Bakar Ali Mulai Dipagar 1 Juni, Jukir dan Pedagang harus Mulai Direlokasi
-
Thrifting Aman Tanpa Gatal, Ini Tips Jitu Dokter UGM untuk Hindari Penyakit Kulit dari Baju Bekas
-
Ditutup Kain Hitam hingga Berujung Dibongkar, Reklame Ilegal Disikat Wali Kota Jogja
-
Saldo DANA Nambah Terus? Ini Link Aktif untuk Pemburu DANA Kaget yang Terbukti
-
Dulu Didoktrin JAD, Kini Jualan Ayam Bakar di Sleman: Kisah Inspiratif Mantan Teroris Tobat