SuaraJogja.id - Kabar duka tengah menyelimuti pro player Mobile Legends, Jeje Adriel. Ayah pemain eSport ini meninggal dunia ketika dirinya sedang menggelar live streaming YouTube, Minggu (11/7/2021).
Momen yang langsung dipenuhi ucapan bela sungkawa tersebut terjadi ketika ia sedang siaran langsung bermain Mobile Legend melalui saluran YouTube Jeje Adriel.
Disimak dari video, permainan Mobile Legend tersebut sudah berjalan sekitar satu jam sebelum akhirnya Jeje mendapat kabar tidak menyenangkan.
Sempat berbicara soal Covid-19, Jeje mendapat kabar bahwa sang ayah meninggal dunia. Sontak saja, ia lantas melepar ponsel yang digunakan untuk bermain Mobile Legends.
Baca Juga: Jalan Ditutup Dampak Penyekatan, Perlakuan Wanita ke Bapak Pengayuh Sepeda Jadi Sorotan
Jeje Adriel tampak menangis sesenggukan di depan kamera saat tengah live streaming, sesaat setelah mengetahui ayah meninggal dunia.
Sesaat kemudian, Jeje melemparkan tubuhnya ke kasur dan tampak menangis lagi karena kabar duka yang baru didapatkannya.
Tak berselang lama, Jeje Adriel lantas berpamitan kepada para penonton live streaming YouTube-nya. Ia bertolak menuju rumah sakit tempat sang ayah dirawat.
Momen memilukan Jeje Adriel mendapatkan kabar ayah meninggal dunia saat live streaming tersebut langsung viral di media sosial.
Cuplikan video tersebut dibagikan ulang warganet melalui berbagai platform media sosial seperti Instagram, Twitter, dan TikTok.
Baca Juga: Viral Tetangga Nyelonong Masuk Dapur, Anak Pemilik Rumah: Orang Kaya Tapi Tak Ada Etika!
Kekinian, video Jeje Adriel yang menduduki trending topic 12 kategori game di YouTube tersebut dibanjiri ucapan belasungkawa.
"Turut berduka Je," kata Jimmy Gabriel.
"Keep strong Bang Jeje," timpal Nuri.
"Keep Strong Jeje, turut berduka ya, semoga keluarga yang di tinggalkan di beri ketabahan," sambung Vanard Gaming.
"Gak kebayang itu sakit nya gimana lagi enaknya main dapet objektif lagi tiba tiba ada berita duka. keep strong je god always be with you," sahut warganet lain.
"Turut berduka cita ya brader. Semoga bokap tenang di alam sana," doa Rezaa.
Berita Terkait
-
Petty Tunjungsari Pernah Coba Ikuti Jejak Titiek Puspa Jadi Penyanyi, Gagal Karena Suaranya Pecah
-
Kode Redeem ML Masih Aktif 15 April 2025, Rebut Hadiah Diamond dan Skin
-
Link DANA Kaget Terbaru Hari Ini 15 April, Bisa Buat Top Up MLBB!
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
Tag
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan
-
Tunggu Hasil Mediasi Mangkubumi, Warga RW 01 Lempuyangan Tolak Pengukuran Rumah PT KAI
-
Tak Puas dengan Pembuktian UGM, Massa TPUA Segera Sambangi Jokowi di Solo
-
Parkir ABA bakal Dibongkar, Sultan Pertanyakan Munculnya Pedagang Tapi Jukir Harus Diberdayakan
-
Guru Besar UGM Dipecat Karena Kekerasan Seksual, Kok Masih Digaji? UGM Buka Suara