SuaraJogja.id - Sebanyak 400 orang anak menerima suntikan dosis pertama vaksin Covid-19, di Sekolah Budi Utama, Rabu (14/7/2021).
Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa mengatakan, ada 500 kuota vaksin bagi anak yang telah dipersiapkan oleh pemerintah, untuk disuntikkan hari ini.
Vaksinasi Covid-19 tersebut diperuntukkan bagi para siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Akhir (SMA).
"Penyelenggaraan vaksinasi bagi siswa SMP – SMA tersebut, merupakan tahapan vaksinasi yang dilakukan secara serentak di 15 Kabupaten/Kota dan 14 Provinsi," kata dia, Rabu.
Baca Juga: Hotel di Sleman Tawarkan Paket Isoman, Dongkrak Okupansi di Tengah Pandemi
Dalam kegiatan imunisasi yang disaksikan langsung pula secara daring oleh Presiden RI Joko Widodo ini, ada total sebanyak 49.000 peserta di hari pertama vaksinasi ini. Terdiri dari 15.000 siswa SMP, 15.000 siswa SMA. Selain itu, ada 19.000 peserta yang dijemput bola.
Vaksinasi bagi pelajar ini merupakan keberlanjutan dari program vaksinasi yang telah berjalan. Vaksin Covid-19 diberikan kepada masyarakat dalam rentang usia 12 sampai 18 Tahun.
"Ini sudah dimulai hari ini, sampai dengan seluruh siswa-siswi yang ada di sleman mendapatkan vaksinasi," ungkap Danang.
Selain 400 anak tadi, imunisasi Covid-19 bagi siswa lainnya di Kabupaten Sleman akan dilakukan sembari peresmian program pada pekan depan. Bertempat di SMPN 1 Sleman dan kemudian dilanjut ke seluruh SMP di Sleman.
"Akan bekerjasama dengan Puskesmas masing-masing wilayah," ucapnya.
Baca Juga: Sleman Ubah Inbup Penerapan PPKM Darurat, Tak Boleh Ada Hajatan
Terdapat lebih kurang 40.000 siswa dari 119 SMP Negeri dan Swasta yang ada di wilayah Sleman, nantinya akan menerima vaksinasi. Sementara untuk siswa SMA perlu berkoordinasi dengan DIY.
Berita Terkait
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Libur Singkat, Ini Momen Bek PSS Sleman Abduh Lestaluhu Rayakan Idulfitri Bersama Keluarga
-
Gustavo Tocantins Beri Sinyal Positif, PSS Sleman Mampu Bertahan di Liga 1?
-
Dibayangi Degradasi, Pieter Huistra Bisa Selamatkan Nasib PSS Sleman?
-
Hasil BRI Liga 1: Drama 5 Gol, Persis Solo Kalahkan PSS Sleman
Tag
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Harga Emas Antam Berbalik Lompat Tinggi Rp23.000 Hari Ini, Jadi Rp1.777.000/Gram
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
Terkini
-
Libur Lebaran di Sleman, Kunjungan Wisatawan Melonjak Drastis, Candi Prambanan Jadi Primadona
-
Zona Merah Antraks di Gunungkidul, Daging Ilegal Beredar? Waspada
-
Miris, Pasar Godean Baru Diresmikan Jokowi, Bupati Sleman Temukan Banyak Atap Bocor
-
Kawasan Malioboro Dikeluhkan Bau Pesing, Begini Respon Pemkot Kota Yogyakarta
-
Arus Balik Melandai, Tol Tamanmartani Resmi Ditutup, Polda DIY Imbau Pemudik Lakukan Ini