Scroll untuk membaca artikel
Dinar Surya Oktarini
Senin, 06 Desember 2021 | 13:43 WIB
Fungsi pergelangan kaki

SuaraJogja.id - Tulang merupakan jaringan tubuh kaku yang terdiri dari sel-sel. Salah satu tulang yang ada di tubuh manusia adalah tulang pergelangan kaki. Fungsi tulang pergelangan kaki cukup banyak dan penting.

Tulang pergelangan kaki merupakan tulang yang terdiri dari ujung-ujung tulang kering serta tulang betis dan tumit. Tulang-tulang itu dipadukan oleh ligamen gang kuat. Sehingga membentuk sendi.

Sendi pada pergelangan kaki terdiri dari bagian atas bawah tulang tibia, tulang fibula dan tulang talus. Tulang fibula dan talus ini berbentuk seperti kubah. Keduanya sering disebut dengan Ankle Mortis.

Secara umun, fungsi tulang pergelangan kaki untuk melompat, berjalan, menjaga kestabilan tungkai bawah tubuh dan lain-lain. 

Baca Juga: Alami Cedera Horor, Berapa Lama Neymar Absen Bela PSG?

Ilustrasi kaki, pergelangan kaki, sepatu/ fungsi pergelangan kaki(Pixabay/Greyerbaby)

Berikut fungsi tulang pergelangan kaki yang perlu diketahui:

1. Memudahkan manusia saat melangkah atau berjalan dengan rasa nyaman dan efisien

2. Berperan untuk memungkinkan gerakan naik turun yang dilakukan oleh kaki. Sebab ada sendi engselnya.

3. Berperan dalam menghubungkan antara tulang tungkai bagian bawah dengan telapak kaki

4. Di dalam pergelangan kaki terdapat sendi putar. Sendi ini bisa membantu pergerakan dari telapak kaki supaya bisa digunakan lebih fleksibel.

Baca Juga: 5 Alasan Kucing Menggigit Kaki Pemiliknya, Bisa Jadi Sedang Butuh Perhatian

Di dalam pergelangan kaki terdapat beberapa struktur penting. Bentuknya cukup unik, mulai dari pergelangan kaki ini membuat pergerakan telapak kaki menjadi stabil saat bergerak. 

Bagian pergelangan kaki biasa disebut Ankle Mortis. Di dalamnya terdapat talus yang berperan sebagai sendi pegas, memiliki korpus, kolum dan kaput. Kaput memiliki bentuk cembung, di bagian permukaan superiornya seperti pelana kuda.

Di bagian bawah sendi pergelangan kaki terdapat sendi subtalar atau sendi talokalkaneal. Sendi talokalkaneal berfungsi untuk menghubungkan tulang alus dan tulang kalkaenus.

Adapun ligamen yang melekat pada pergelangan kaki sebagai berikut:

Ilustrasi kaki di pantai/ fungsi pergelangan kaki (Envato elements simonapilolla)

1. Ligamen Kolateral

Di pergelangan kaki ada ligamen yang berfungsi untuk penyangga terkuat atas sendi pergelangan kaki yang disebut ligamen kolateral. Ligamen ini dibagi menjadi tiga yakni:

- Talofibular Anterior

- Kalkaneofibular

- Talofibular Posterior

2. Ligamen Deltoid

Ligamen ini dikenal sebagai penyangga paling kuat. Ligamen Deltoid menghubungkan maleous medialis dengan navikular, sustentakum tali serta bagian posterior.

Ligamen ini dibagi menjadi 4, yakni:

- Tibionavikular
- Talotibial anterior
- Calcaneotibial
- Talotibial posterior

3. Ligamen Corsal

Ligaman ini mempunyai sifat tipis, letaknya ada di atas Arkus.

4. Ligamen Plantar

Ligamen plantar lebih tebal dibandingkan corsal, fungsinya untuk tierods yang menyangga sebuah Arkus. Jenis plantar ada dua, yakni Kalkaneonavikular dan Plantar Panjang.

5. Ligamen Interoseus

Ligamen ini terletak disepanjang kanal tarsal dan pada bagian akhir fibula. Ligamen membentuk sebuah serabut fibrosa yang menghubungkan dua tuberkel dan biasanya disebut ligamentum cervicis.

Sendi pergelangan kaki bisa stabil karena ada bungkus sendi dan ligamen yang cukup kuat. Sendi ini rawan terjadi cidera. Di sisi lain sendi ini harus selalu berfungsi dengan baik untuk beraktivitas.

Nah, agar tidak rentan cidera, salah satu cara yang dilakukan dengan melatih menggerakkan sendi pergelangan kaki.

Demikian penjelasan mengenai fungsi pergelangan kaki. Semoga bisa bermanfaat untuk menambah ilmu pengetahuan, khususnya di bidang sains.

Kontributor : Muhammad Aris Munandar

Load More