SuaraJogja.id - Universitas Gadjah Mada (UGM) melaunching layanan transportasi internal kampus berupa bus listrik Trans Gadjah Mada pada Jumat (1/4/2022). Setidaknya saat ini ada dua bus listrik yang sudah siap untuk dioperasikan di lingkungan kampus.
Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) Panut Mulyono menjelaskan, layanan transportasi internal kampus dengan dua bus listrik itu sebagai bentuk upaya untuk menciptakan infrastruktur kampus yang ramah lingkungan.
"Bahwa untuk menyediakan kelancaran transportasi internal UGM, kita launching bus listrik karena memang kecenderungan saat ini kita menggunakan sumber-sumber energi terbarukan yang ramah lingkungan, tidak mengeluarkan emisi karbon," kata Panut kepada awak media di Balairung UGM, Jumat (1/4/2022).
Panut tidak menampik bahwa selama ini masih banyak transportasi internal kampus yang menggunakan kendaraan non listrik. Hal itu tidak jarang berakibat pada udara yang menjadi kotor akibat emisi yang dihasilkan.
Baca Juga: Sambut Ramadhan, Masjid Kampus UGM Tetap Perketat Penerapan Protokol Kesehatan
Disampaikan Panut, ada banyak keuntungan yang dihasilkan ketika menggunakan transportasi bus listrik ini. Selain tidak bising juga yang utama adalah ramah lingkungan karena tidak melepaskan emisi gas CO2.
"Sekarang baru dua unit yang kita operasikan ya karena kita baru memiliki dua unit bus yang dioperasikan dengan listrik. Kita memiliki banyak bus sebetulnya beberapa yang besarnya setara tapi masih dioperasikan dengan mesin berbahan bakar diesel," terangnya.
Kendati demikian, kata Panut, UGM akan terus berupaya untuk menambah lagi armada bus listrik di lingkungan kampus. Hal itu bertujuan juga untuk semakin mempersingkat waktu tunggi di masing-masing halte.
Pasalnya, dari dua bus yang sudah beroperasi itu masing-masing memiliki jarak tempuh sekitar 50 menit dari titik keberangkatan. Hingga akhirnya dapat kembali ke titik itu lagi.
"Ya nanti usaha kita memperbanyak armadanya, memperbanyak jumlah bisnya. Sehingga waktu tunggu di masing-masing halte itu bisa diperpendek," ungkapnya.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Mulai Melandai, Pokja Genetik FKKMK UGM Beberkan Sebabnya
Sementara itu, Direktur Aset Universitas Gadjah Mada (UGM) Djoko Sulistyo mengatakan terkait dengan pengisian daya sendiri sudah tersedia satu paket dengan bus listrik tersebut. Dibutuhkan waktu selama kurang lebih 3 jam untuk mengisi daya satu bus penuh kembali.
Berita Terkait
-
Sebut Jokowi Tak Punya Kewajiban Pamer Ijazah UGM, Pengacara: Lho Kok jadi Kayak Adu Tinju?
-
Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
-
Heboh, Jokowi Digugat soal Ijazah Palsu, Tim Pengacara TIPU UGM Siap Bongkar di Pengadilan Solo!
-
Kecam Aksi Pelecehan Eks Gubes UGM, PKB Desak Gelar Guru Besarnya Dicabut
-
Sesalkan Kasus Pelecehan UGM, Menteri PPPA: Tiap Kampus Harus Punya Satgas TPKS
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Adu Mental! Pemain Korut Teror Psikologis Skuat Timnas Indonesia U-17
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
Terkini
-
Punya Jejak Cemerlang, Direktur Utama BRI Hery Gunardi Terpilih Jadi Ketum PERBANAS 20242028
-
Wabup Bantul Ingatkan Jangan jadi Korban, Ini Cara Tepat Selamat dari Ombak di Pantai
-
Hak Korban Tak Dipenuhi, Pemda DIY Desak UGM Laporkan Kasus Kekerasan Seksual ke Polisi
-
Pemkab segera Luncurkan Program Pemberdayaan Difabel, Anggota Dewan Sleman Harapkan Hal Ini
-
Parkir ABA Jadi Ruang Terbuka Hijau, Malioboro Bakal Lebih Cantik, Tapi Nasib Pedagang?