SuaraJogja.id - Apes dialami oleh dua maling ayam aduan yang beraksi di wilayah Kabupaten Bantul ini. Mereka cepat diamankan oleh masyarakat dan polisi karena handphone dari salah satu pelaku tertinggal di area kandang ayam tempat mereka beraksi.
Kanit Reskrim Polsek Imogiri AKP Suyanto, ketika dikonfirmasi, menuturkan, aksi pencurian ayam aduan tersebut terjadi di Pedukuhan Tlenggongan, Kalurahan Kebon Agung, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul. Dua ayam milik Wawan hilang diambil oleh orang tak dikenal.
"Aksi pencuriannya sendiri terjadi hari Kamis (7/4/2022) dini hari," ujar dia, Jumat (8/4/2022).
Aksi pencurian tersebut pertama kali diketahui oleh Wawan, Kamis pagi. Saat itu, korban bermaksud memberi makan ayam di kandang ayam yang berada di halaman depan rumahnya. Namun ia kaget karena dua ayam bangkok aduan kesayangannya sudah tidak ada di dalam kandang.
Baca Juga: Simpan Gir di Dalam Jok Motor, Empat Pelajar Diciduk Polsek Imogiri Saat Nongkrong
Iapun kebingungan langsung mencari ayam tersebut. Saat mencari ayamnya itulah korban menemukan sebuah telepon genggam. Saat itu telepon genggam masih dalam keadaan aktif namun terkunci oleh sandi.
"Handphone itu kemudian diamankan oleh korban," papar dia.
Kabar tentang pencurian ayam di mana handphonenya tertinggal itupun viral melalui aplikasi berjejaring Whatsapp. Sebab korban mengumumkan aksi pencurian dengan Handphone tertinggal di sekitar kandang.
Kamis siang, seseorang menghubungi dan mengakui jika handphone yang tertinggal tersebut miliknya. Pemilik Handphone tersebut juga mengaku dialah yang mencuri dua ayam milik korban. Pemilik handphone berniat mengembalikan ayam dan meminta kembali handphonenya.
Tak berselang lama, dua orang lelaki datang ke rumah korban sembari membawa ayam yang telah dicurinya. Saat itulah warga bersama polisi mengamankan kedua lelaki tersebut. Polisi kemudian menggelandangnya ke Mapolsek Imogiri untuk pemeriksaan lebih lanjut.
"Kami interograsi ternyata dia mengambil ayam aduan tersebut," papar dia.
Berita Terkait
-
Prabowo Bandingkan Hukuman Berat Maling Ayam dengan Vonis Harvey Moeis
-
Inikah Definisi Gwencana? Pria Berkerudung Kandang Ayam saat Mengendarai Motor
-
Charoen Pokphand Indonesia Hibahkan Kandang Ayam Bersistem Closed House ke USU
-
Dalih Antar ke Klinik, 5 Fakta Pelaku Tabrak Lari Buang Korban Dekat Kandang Ayam di Depok
-
Perempuan Paruh Baya Korban Tabrak Lari di Depok Dibuang Pelaku Dekat Kandang Ayam hingga Tewas
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan