SuaraJogja.id - Rektor Terpilih UGM Periode 2022-2027 Ova Emilia menyatakan akan terus menjalin kerja sama dengan dengan berbagai pihak dalam kepemimpinannya ke depan.
Ova yang diketahui saat ini menjabat sebagai Dekan Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FKKMK) UGM itu akan berfokus dengan persoalan kesehatan yang ada di Indonesia.
"Ya kalau bidang kesehatan jelas kami memang sangat aktif kerja sama dengan Kementerian Kesehatan," kata Ova kepada awak media, di Balai Senat UGM, Jumat (20/5/2022).
Salah satu yang akan difokuskan masalah kesehatan itu terkait dengan pemerataan dokter di berbagai wilayah di Indonesia.
Baca Juga: Ditanya 100 Hari Kerja ke Depan, Rektor Terpilih UGM 2022-2027 Ova Emilia Beberkan Hal Ini
"Terutama untuk pemerataan distribusi dokter karena kita tahu ada beberapa puskesmas hitungannya sekitar 500an yang tidak mempunyai dokter. Jadi itu yang termasuk prioritas," ungkapnya.
Ditanya terkait dengan kerja sama dengan pemerintah atau stakeholder lain, Ova menuturkan akan merinci nanti setelah 100 hari. Namun ia memastikan UGM akan tetap aktif memberi kritik yang membangun di dalam setiap kesempatan.
"Ya mungkin nanti setelah 100 hari mungkin ya ngomongnya. Tapi yang jelas kita akan menjadi mitra yang dalam arti tetap kritis tetapi juga konstruktif untuk kemajuan kita bersama," tuturnya.
Diketahui bahwa Ova Emilia unggul telak dalam pemilihan rektor baru yang digelar di Balai Senat UGM pada Jumat (20/5/2022).
Hasil itu membuat Dekan dari Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FKKMK) itu secara otomatis menempatkan Ova sebagai rektor terpilih UGM periode 2022-2027.
Baca Juga: Unggul Telak, Ova Emilia Jadi Rektor UGM Terpilih Periode 2022-2027
Ova mengungguli dua calon rektor lainnya yakni Bambang Agus Kironoto dan Deendarlianto dari Fakultas Teknik. Dalam pemilihan ini Ova mendapat sebanyak 21 suara. Disusul oleh Deendarlianto dengan 3 suara dan Bambang Agus Kironoto hanya 1 suara.
Berita Terkait
-
Didatangi saat Idul Fitri, Pastor Paroki Lama Richard Lee Akui Sedih Tapi Menghargai
-
Lama Tak Terdengar, Dokter Terawan Isi Kuliah Umum di Harvard Pamer Asca Cita Prabowo
-
4 Seleb Dapat Hidayah Jadi Mualaf Lewat Mimpi, Ruben Onsu Diingatkan Jaga Salat oleh Ibu
-
4 Artis Jalani Lebaran Pertama Sebagai Mualaf, Bagikan Momen Haru
-
Lebaran Pertama Dokter Richard Lee Dipenuhi Curhatan soal Luka dan Air Mata
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Arus Lalin di Simpang Stadion Kridosono Tak Macet, APILL Portable Belum Difungsikan Optimal
-
Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran di Gunungkidul Menurun, Dispar Ungkap Sebabnya
-
H+2 Lebaran, Pergerakan Manusia ke Yogyakarta Masih Tinggi
-
Exit Tol Tamanmartani Tidak Lagi untuk Arus Balik, Pengaturan Dikembalikan Seperti Mudik
-
Putra Prabowo Berkunjung ke Kediaman Megawati, Waketum PAN: Meneduhkan Dinamika Politik