SuaraJogja.id - Hari raya Idul Adha tidak hanya diwarnai dengan pemotongan hewan kurban dan berkumpulnya dengan keluarga. Namun nyatanya banyak kejadian tidak disangka saat momen tersebut terjadi.
Sama halnya dengan kejadian unik yang dialami salah satu panitia kurban yang mendapati seekor sapi yang akan disembelih kabur.
Dalam sebuah video yang diunggah akun @jktinfo di media sosial Instagram, seekor sapi tengah kabur menyusuri sungai.
Terlihat dalam video tersebut, sapi berwarna cokelat ini berjalan menyusuri pinggiran sungai yang dangkal.
Baca Juga: Kenapa Sapi Mengeluarkan Air Mata saat Mau Disembelih? Ini Penjelasan Ilmiahnya
Sapi tersebut diduga merupakan salah satu hewan qurban yang akan disembelih, pasalnya di badan sapi tersebut terdapat coretan nama.
Coretan warna merah tersebut biasanya digunakan sebagai tanda pemilik yang berkurban dan diserahkan ke panitia qurban.
Seseorang yang merekam kejadian tersebut menuliskan keterangan jika dirinya bertemu dengan sapi yang kabur tersebut di sungai di daerah Benhil, Jakarta Pusat.
Namun yang bikin heran, tidak ada panitia atau seseorang yang terlihat mengejar sapi yang kabur tersebut dari belakang. Alhasil sapi bisa melenggang bebas dan kabur supaya tidak disembelih oleh orang-orang.
Setiap tahunnya saat Idul Adha selalu saja ada drama sapi atau kambing yang kabur saat disembelih, kejadian ini selalu saja mewarnai perayaan lebaran haji. Contohnya seperti kasus sapi yang lari tadi dan akhirnya berada di pinggir sungai demi melarikan diri.
Baca Juga: Viral Sapi Kabur Masuk ke Kondangan, Warganet: Dapat Undangan Kali
Unggahan video tersebut lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari berbagai warganet yang menyaksikannya.
“Drama tahun ini,” tulis salah satu warganet.
“Banyak banget yang lepas,” komentar salah satu warganet.
“Selalu ada kejadian unik setiap Idul Adha,” tulis komentar warganet di Instagram.
“Ini yang saya tunggu di setiap Idul Adha,” tulis warganet lainnya.
“Sapinya mau mandi dulu,” komentar warganet di Instagram.
Unggahan video seekor sapi kabur di pinggiran sungai ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 92 ribu likes
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
4 Rekomendasi Film Keluarga Serupa Bila Esok Ibu Tiada, Bikin Banjir Air Mata!
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
-
Ulasan Novel Bebas Tanggungan, Dilema Sandwich Generation dengan Utang Keluarga
-
Ulasan Novel Highly Unlikely, Kisah Anak Pertama Menanggung Beban Keluarga
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025