SuaraJogja.id - Triyono resmi mengisi jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kulon Progo. Hal itu setelah Pejabat (Pj) Bupati Kulon Progo Tri Saktiyana melantik mantan Kepala Bappeda bumi binangun itu pada Selasa (20/9/2022).
Tri Saktiyana menekankan dua poin penting yang harus ditindaklanjuti oleh sekda baru kali ini. Poin pertama adalah koordinasi secara internal mulai dari OPD, kapanewon hingga kalurahan.
Tujuannya untuk menyelaraskan kembali program-program pembangunan yang ada. Sehingga nantinya dapat tercapai secara maksimal.
Sedangkan poin aktual kedua yaitu penanggulangan inflasi yang dihadapi baik dalam skala nasional maupun regional. Mengingat efek penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) yang belum lama ditetapkan.
Baca Juga: Tekan Inflasi Dampak Kenaikan BBM, Pemkab Kulon Progo Terapkan Program 4K
"Salah satu permasalahan nasional yang juga dihadapi daerah yaitu efek inflasi dari penyesuaian harga minyak (BBM) itu perlu ditanggulangi," kata Tri Saktiyana di Aula Adikarto Gedung Kaca Komplek Kantor Pemkab Kulon Progo, Selasa (20/9/2022).
"Pastikan di Kulon Progo '4K' itu terwujud, yaitu terwujudnya ketersediaan bahan pokok, kelancaran distribusi bahan pokok termasuk energi, keterjangkauan daya beli masyarakat akan bahan pokok, dan komunikasi yang baik kepada seluruh stakeholder termasuk ke masyarakat di Kulon Progo," sambungnya.
Selain itu, Pj Bupati turut mengingatkan tentang masih banyaknya indikator-indikator program pembangunan daerah yang belum tercapai secara maksimal. Oleh sebab itu diharapkan bisa ditindaklanjuti lagi secara lebih matang ke depan.
"Kita juga mengadapi beberapa indikator capaian progam yang belum menggembirakan, untuk itu saya mohon untuk ditindaklanjuti. Selain hal makro ada juga hal mikro yang menjadi kewenangan kita juga harus diperhatikan. Tolong intervensinya lebih intensif lagi, ini tugas kita bersama," tegasnya.
Sementara itu, Sekda Kulon Progo Triyono mengaku jabatan yang diembannya saat ini merupakan tugas yang tak ringan. Sebagai rencana waktu dekat pihaknya akan berfokus pada kemiskinan dan dampak dari kenaikan BBM.
Baca Juga: Pelantikan DPD PPNI Subang Periode 2022-2027, Dukung Subang Jawara Raga
"Saya akan merangkul semuanya, berkoordinasi dengan semua OPD dan teman-teman di jajaran Pemkab Kulon Progo untuk bareng-bareng mbangun Kulon Progo lebih maju, lebih baik lagi," ujar Triyono.
Berita Terkait
-
Siang Ini Prabowo Lantik Gubernur dan Wagub dari Papua Pegunungan serta Kepulauan Bangka Belitung
-
Presiden Prabowo Subianto Lantik 31 Duta Besar di Istana Negara
-
Prabowo Bakal Lantik Duta Besar Sore Ini, Dubes Italia Junimart Girsang Hadir di Istana
-
Mendagri Umumkan Tak Ada Pelantikan Kepala Daerah Serentak Jilid II di Istana
-
Pelantikan Ketua Dekranasda Provinsi, Ketua Harian Dekranas: Jadi Momentum Perkuat Kolaborasi Pembinaan Perajin Daerah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI