SuaraJogja.id - Dua gedung sekolah yang berdiri di Kapanewon Tempel, diputuskan tidak jadi terdampak pembangunan tol Jogja-Bawen seksi I. Dua sekolah itu yakni SD Negeri Banyurejo 1 dan SMPN 2 Tempel.
Humas PT Jasamarga Jogja Bawen (PT JJB) Danindra Ghuasmoro menerangkan, di area sekolah tersebut, pembangunan konstruksi tol menerapkan rekayasa teknis tertentu. Sehingga bangunan sekolah pada akhirnya tidak perlu dirobohkan demi berganti sebagai bagian dari infrastruktur jalan tol.
"Awalnya iya [kena]," kata dia, Selasa (1/11/2022)
Indra menambahkan, keputusan agar pemrakarsa dan pelaksana proyek tol Jogja-Bawen seksi I menghindari bangunan SD N Banyurejo 1, sudah dipastikan untuk diterapkan pada proyek ini.
Baca Juga: Terus Bertambah, Pengerjaan Konstruksi Jalan Tol Jogja-Bawen Seksi I Nyaris 10 Persen
"Untuk SMP N 2 Tempel saat ini masih tahap perhitungan, sembari menunggu tindak lanjutnya," terangnya.
Ia tidak dapat memberikan keterangan, kala ditanya pada awalnya SD N Banyurejo akan diperuntukkan untuk bagian apa dari bangunan tol. Termasuk pertimbangan dari tim konstruksi teknis pada akhirnya menghindari bangunan sekolah tersebut.
Sementara itu, kala diminta keterangan soal area SMP N 2 Tempel, Indra menyebut bahwa awalnya kawasan itu akan digunakan sebagai lokasi penempatan tiang borepile tol.
Penghitungan yang saat ini dilakukan untuk area SMP N 2 Tempel, nantinya akan menjadi dasar keputusan, bisa tidaknya kawasan itu dihindari sebagai lokasi dibangunnya konstruksi tol.
"Masih dibicarakan dengan kontraktor juga," tandasnya.
Baca Juga: Tol Jogja-Bawen Redesain, SMP N 2 Tempel Ikut Terdampak
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
-
Mengintip Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis di Lingkungan Sekolah Lanud Halim Perdanakusuma
-
Targetkan Penerapan Sekolah Gratis Juli 2025, DPRD DKI Bakal Revisi Perda Pendidikan
-
Viral 3 Siswa TK di Rembang Dikeluarkan karena Ortu Beda Sikap Politik, Mendikdasmen: Sekolah Harus Netral
-
Berapa Biaya Masuk Sekolah Sepak Bola STY Academy Punya Shin Tae-yong?
-
Ulasan Novel Teka-Teki Sabita, Perjalanan Cinta dan Dilema Remaja
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Saling Lapor Jelang Coblosan di Pilkada Sleman, Dugaan Money Politic hingga Kampanye saat Masa Tenang
-
Nasib Mary Jane: Komnas Perempuan Desak Pemerintah Perhatikan Hak-Hak Perempuan Rentan
-
3,9 Juta Penumpang Nikmati KA Subsidi, Libur Nataru Diprediksi Melonjak
-
Gelar Aksi di Gedung Dewan, Gabungan Rakyat Gunungkidul Tuntut Anggota DPRD Terlibat Video Tak Senonoh Dinonaktifkan
-
Belum Mendapat Informasi Lanjutan Soal Kepulangan Mary Jane, Keluarga Khawatirkan Hal Ini