SuaraJogja.id - Kisah memilukan datang dari mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) berinisial NRFA alias R yang berjuang mencari biaya kuliahnya hingga akhir hayatnya. Perjuangan R tersebut sempat viral di media sosial.
Rekan kampus sekaligus kakak tingkat R, Rachmad Ganta Semendawai yang juga membagikan kisah itu di media sosial menuturkan bahwa persoalan yang dialami rekannya itu berkaitan dengan pembayaran uang kuliah tunggal (UKT).
"Dia (R) mahasiswa angkatan 2020 yang selama kuliah terkendala tidak bisa membayar UKT," kata Ganta, Jumat (13/1/2023).
Disampaikan Ganta, R sendiri tak sempat merinci kondisi yang dialaminya mengenai persoalan UKT tersebut. Pasalnya mahasiswi Pendidikan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial UNY tersebut sudah terlebih dulu tutup usia pada 9 Maret 2022 silam.
Namun memang selama masa kuliahnya, R yang merupakan warga Purbalingga, Jawa Tengah itu terus memperjuangkan nasibnya agar bisa mendapatkan keringanan biaya UKT tersebut. Diketahui bahwa besaran UKT yang harus dibayarkan R yakni senilai Rp3,14 juta per semester.
Perjuangan yang dijalani R itu bukan tanpa alasan. Mengingat R sendiri bukan dari kalangan keluarga yang terbilang mapan. Orang tua R sendiri diketahui berprofesi sebagai penjual sayur dan harus menghidupi empat adik R yang juga masih bersekolah.
Riska pun sudah sempat mengajukan permohonan keringanan UKT itu ke kampus. Melalui berbagai prosedur yang ada termasuk dengan mengisi pendapatan orang tua sesuai kondisi ekonominya.
"Ia sudah mengisi nominal pendapatan yang sesuai dengan kondisi ekonominya. Tetapi, saat diminta mengupload beberapa berkas, ia tidak punya laptop. Sehingga ia meminjam hp tetangganya di desa," ucapnya.
Namun apesnya, percobaan R mengunggah berkas itu selalu gagal. Hingga akhirnya seketika muncul nominal UKT Rp3,14 juta tadi.
Baca Juga: Mahasiswa UNY Beri Pendampingan bagi Difabel Korban Pelecehan Seksual lewat Gim
Nominal itu, kata Ganta, bukan yang terendah untuk nilai UKT mahasiswa. Melainkan hanya salah satu tingkatan level saja.
"Itu bukan terendah, level terendah kalau nggak salah Rp500 ribuan," imbuhnya.
Ganta mengungkapkan semangat kuliah rekannya itu masih terus terlihat khususnya pada saat awal kuliah. Terlebih ketika ada bantuan yang diberikan oleh guru-guru sekolah hingha rekan kampusnya untuk menutup biaya itu.
Namun perjuangan R untuk mengusahakan keringan UKT tak berhenti begitu saja. Walaupun dengan segala rintangan dan hambatan birokrasi yang berbelit, ia terus usahakan itu.
Hingga melewati semester dua, tak hanya keringanan biaya saja yang ia usahakan. R turut mencoba mencari pemasukan dari bekerja paruh waktu.
Sayangnya, diungkapkan Ganta hasil dari jerih payah R itu tidak seberapa. Rekannya itu hanya mendapat keringanan biaya sebesar Rp600 ribu dari total UKT yang harus dibayarnya tadi.
Berita Terkait
-
Kisah Pilu Aji Yusman Aktor Inikah Rasanya, Tak Mampu Bayar Biaya RS Istri, Anak Meninggal dalam Kandungan
-
Organ Tubuh Mau Dijual 2 ABG Penculik, Kisah Pilu Fadil Sadewa Semasa Hidup: Ditinggal Ortu Sejak Balita, Rela jadi Tukang Parkir Buat Biayai Sekolah
-
Kisah Pilu, Bocah 12 Tahun Hamil Karena Diperkosa
-
Viral, Kisah Pilu Dahlia Warga Sinjai Harus Merenggut Nyawa Lantaran Tak Dipinjami Ambulans Puskesmas
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta