SuaraJogja.id - Pemda DIY menyesalkan kejadian menyedihkan salah seorang mahasiswi UNY, Nur Riska Fitri Aningsih yang meninggal dunia akibat yang tengah viral di media sosial (medsos). Meninggalnya Riska pada 9 Maret 2022 akibat sakit hipertensi parah karena stres tak bisa membayar Uang Kuliah Tunggal atau UKT mestinya tak perlu terjadi.
"Ada pihak-pihak yang entah itu orangtuanya, entah itu temennya, apakah dosennya mestinya membantu mengkomunikasikan kepada perguruan tingginya," papar Sekda DIY, Baskara Aji di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Jumat (13/01/2023).
Menurut Aji, jangan sampai mahasiswa yang berkuliah di DIY putus sekolah akibat tak bisa membayar sekolah. Apalagi banyak program beasiswa yang disalurkan pemerintah pusat bagi mahasiswa, baik di perguruan tinggi negeri maupun swasta.
Karenanya Pemda DIY meminta Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (L2Dikti) Wilayah V DIY untuk turun tangan. Dengan demikian kejadian serupa tidak akan terjadi lagi kedepannya.
Baca Juga: Berhenti di APILL Simpang Empat UNY, Tingkah Laku Empat Cewek Ini Bikin Tepok Jidat
L2Dikti diharapkan bisa membantu mahasiswa untuk membayar UKT sesuai kemampuan ekonomi mahasiswa. Bagi mahasiswa yang tidak mampu secara finansial pun mestinya bisa dibebaskan pembayaran UKT.
Isu Riska yang dipersulit untuk mendapatkan keringanan UKT pun perlu diusut. Pihak kampus perlu mencari kebenaran informasi terkait kasus tersebut.
"Mahasiswa [korban gempa] cianjur saja pemda berikan bantuan, masak ada masalah mahasiswa tidak bisa bayar kuliah tidak dibantu. Ini yang harus jadi perhatian," tandasnya.
Aji menambahkan, kewenangan penanganan pendidikan tinggi tidak lagi berada di Pemda DIY saat ini. Pemerintah pusat melalui Kemendikbudristek yang bertanggungjawab dalam menyalurkan beasiswa kepada mahasiswa.
Namun dengan adanya kasus Riska, Pemda akan meminta Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (disdikpora) untuk melakukan analisa. Bila memungkinkan maka Pemda akan kembali menghidupkan program beasisswa bagi mahasiswa yang tidak mampu.
Baca Juga: Kak Seto Disentil di Video Remaja Jual TV untuk Sekolah, Anak Penjual Lauk Pauk Lulusan Terbaik UNY
"Biar saja kadis pendidikan untuk melakukan analisis. Kalau dibutuhkan dan kemampuan [pemerintah] pusat [memberikan beasiswa] terbatas ya bisa saja kita ambil dari apbd," jelasnya.
Sebelumnya Riska, mahasiswi angkatan 2020 UNY diketahui meninggal dunia akibat sakit hipertensi. Sakit itu dimungkinkan dideritanya karena stres tak bisa UKT. Kisah yang dibagikan teman kampusnya viral di Twitter viral sejak 11 Januari 2023 lalu.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Berapa Biaya Kuliah di Fakultas Kedokteran UI?
-
Segini Biaya Kuliah S3 Bahlil di UI: 50 Persen Lebih Murah Karena Lulus Cepat?
-
Hemat Bayar UKT/SPP Pakai BRImo, Ada Cashback dan Promo Menarik!
-
5 PTN dengan Biaya Kuliah Kedokteran Termurah di Indonesia, Bahkan Ada yang Gratis!
-
Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
-
AMAN Kaltim: Copot Kapolres Paser, Tuntaskan Kasus Penyerangan di Muara Kate
-
Tragedi di Paser, BEM KM Unmul Tuntut Keadilan dan Perlindungan untuk Masyarakat Adat
-
Ini Alasan Pemerintahan Prabowo Belum Gaspol Bangun Infrastruktur
-
Miris! Ribuan Anggota TNI-Polri Terseret Judi Online, Sinyal Pembenahan?
Terkini
-
Menteri Lingkungan Hidup Geram Masih Temukan Tumpukan Sampah di Depo Mandala Krida, DLH Kota Jogja Berikan Penjelasan
-
DPR Fit and Proper Test KPK, Busyro Muqoddas Minta Prabowo Gelar Kembali Seleksi Capim
-
Makan Siang Gratis di Sekolah: Muhammadiyah Dukung dan Siap Kolaborasi dengan Pemerintah
-
Konstruksi Tol Jogja-Solo Segmen Klaten-Prambanan Hampir Tuntas, Diproyeksikan Beroperasi Fungsional saat Nataru
-
Pemicu Pembacokan di Jambusari Diungkap Polisi, Senggolan Mobil jadi Penyulutnya