Scroll untuk membaca artikel
Amelia Prisilia
Kamis, 19 Oktober 2023 | 08:36 WIB
Ilustrasi granat. (Pixabay/njellL)

SuaraJogja.id - Warga Sleman dibuat geger dengan penemuan benda mirip granat di Selokan Mataram, Pundong V, Kalurahan Tirtoadi, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman. Penemuan ini terjadi pada Rabu (18/10/2023) lalu sekitar pukul 17.15 WIB.

Saat itu, seorang warga Sleman bernama Wasis yang sedang mencari ikan dibuat terkejut ketika menemukan benda mirip granat di lokasi tersebut. Kabar ini langsung beredar dengan cepat di media sosial.

Di X, akun @merapi_uncover menjadi yang pertama mengunggah kabar mengenai penemuan benda mirip granat di Selokan Mataram ini.

"Penemuan granat, area Selokan Mataram dekat Bakso Mandala Seyegan Sleman" tulis cuitan di akun tersebut.

Baca Juga: Diperbaiki Sebulan, Aliran Air Selokan Mataram bakal Dimatikan

Sebelum akhirnya viral di media sosial, kabar penemuan benda mirip granat di Selokan Mataram ini telah dilaporkan ke pihak berwajib. Polres Sleman langsung menuju ke lokasi jembatan Selokan Mataram, Pundong V, Kalurahan Tirtoadi, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman.

Tidak hanya beberapa anggota kepolisian yang diturunkan ke lokasi penemuan ini. Polres Sleman juga membawa Tim Gegana Polda DIY menuju lokasi tersebut.

Informasi terbaru menyebut bahwa benda mirip granat yang ditemukan di Selokan Mataram ini sudah diamankan dan dibawa oleh Unit Gegana Sat Brimobda Polda DIY untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Load More