SuaraJogja.id - Beauty First Priority Clinic merayakan ulang tahunnya yang ke-7 dengan menggelar acara bertema Beauté Soirée 7.0 pada hari Minggu, 25 Februari 2024 di The Lounge Marriot Hotel. Dalam perayaan ulang tahun ini, Beauty First Priority memperkenalkan teknologi terbaru dalam perawatan wajah, yaitu PicoWay Laser.
Dalam pernyataannya, Komisaris Beauty First Clinic, dr. Dikky Prawiratama, M.Sc, Sp.DVE, menjelaskan bahwa PicoWay Laser merupakan peralatan terbaru yang dimiliki Beauty First Priority dan merupakan yang pertama dan satu-satunya di Yogyakarta.
PicoWay Laser hadir sebagai solusi untuk berbagai masalah kulit wajah, seperti bekas jerawat, dark spot, dan rejuvenasi, yang sering dikeluhkan oleh masyarakat Indonesia.
Dr. Dikky Prawiratama, M.Sc, Sp.DVE menegaskan bahwa Treatment PicoWay Laser bermanfaat untuk menghilangkan flek, melasma, tato, mencerahkan dan meratakan warna kulit, serta menghilangkan noda hitam di wajah akibat bekas jerawat. PicoWay Laser merupakan perawatan yang aman, telah disetujui oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan Dunia (FDA), dan sebaiknya dilakukan secara bertahap dan teratur sesuai saran dokter.
Baca Juga: Kasus Bunuh Diri Terjadi Lagi di Jogja, Pemda DIY Didesak Serius Tangani Kesehatan Mental Warga
"Perawatan dapat diulang setiap tiga hingga empat minggu sekali untuk pencerahan dan empat hingga enam minggu untuk kasus pigmentasi atau flek," ungkap dr. Dikky, pada Selasa (27/2/2024).
Efek samping dari tindakan PicoWay Laser hampir tidak ada jika dilakukan oleh dokter yang ahli dan bersertifikasi. Pasca perawatan, pasien tidak perlu khawatir karena biasanya tidak terjadi reaksi samping, atau hanya berupa kemerahan yang akan hilang dalam waktu singkat.
"PicoWay Laser sangat aman untuk semua jenis kulit dan semua warna kulit. Dokter akan menyesuaikan energi sesuai dengan jenis atau warna kulit pasien," tambah dr. Dikky.
Dengan teknologi terbaru ini, Beauty First Priority Clinic mengajak para perempuan untuk beralih dan memilih perawatan yang aman untuk kulit wajah, sehingga dapat mencapai kulit yang sehat, bersih, dan cerah tanpa noda.
Baca Juga: Stikes Akbidyo Adakan Program Belajar Bersama Kader Kesehatan
Berita Terkait
-
3 Rekomendasi Serum Lokal yang Mengandung Mugwort, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
-
3 Facial Foam untuk Redakan Jerawat Tanpa Bikin Iritasi, Harga Rp120 Ribuan
-
Awas! Pencet Jerawat di Hidung Bisa Berakibat Fatal, Ini Kata Dokter Kulit
-
Punya Masalah Jerawat, Begini Solusi Tampil Percaya Diri Ala Eca Aura
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Viral Kegaduh di Condongcatur Sleman, Ternyata Pesta Miras Berujung Keributan
-
Solusi Kerja dan Kreativitas: Janji Harda-Danang Gaet Suara Pemuda Sleman
-
Keluhan Bertahun-tahun Tak Digubris, Pedagang Pantai Kukup Gunungkidul Sengsara Akibat Parkir
-
Dukung Partisipasi Masyarakat, Layanan Rekam KTP Kota Jogja Tetap Buka saat Pilkada 2024
-
Waspada, Kasus DBD di Yogyakarta Naik Tajam, Anak-Anak Rentan Terinfeksi