SuaraJogja.id - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Gunungkidul secara resmi membuka pendaftaran bakal calon Bupati dan calon Wakil Bupati (Cabup-cawabup) di Pilkada Gunungkidul2024. Pendaftaran dibuka mulai tanggal 9 sampai 18 Mei 2024.
"Pendaftaran kami buka selama lebih kurang 9 hari," ujar Ketua Tim Penjaringan DPC Gerindra Kabupaten Gunungkidul, Bambang Adi Waluyo.
Pendaftaran dibuka mulai waktu kerja pukul 09.00 pagi hingga 17.00 sore dan terbuka bagi siapapun baik kader internal maupun eksternal. Sejumlah syarat administrasi memang harus dipenuhi oleh para peminat.
Pendaftaran dapat dilakukan secara on line dan off line .Secara online dapat mengisi melalui Google form yang tersedia dia QR leaflet dan secara off line dilayani di sekretariat DPC Gerindra Gunungkidul komplek ex terminal dhaksinarga Gunungkidul (besole).
"Tapi yang mendaftar secara online juga diharuskan menyetorkan berkas pendaftaran di Kantor sekretariat DPC Gerindra GK," ujar dia.
Meski mengakui ada arahan agar memprioritaskan kader internal dalam Pilkada ini, namun DPC Partai Gerindra Gunungkidul memberikan kesempatan masyarakat umum untuk mendaftar. Dia menandaskan siapapun bisa mendaftar asal warga negara Indonesia dan memenuhi syarat untuk menjadi calon bupati dan wakil bupati.
Sekretaris Penjaringan Angga Sandi Farisma mengatakan meskipun belum resmi mendaftar tetapi sejauh ini sudah ada beberapa calon potensial yang sudah berkomunikasi menyatakan ikut dalam kontestadi nanti melalui Partai pimpinan Prabowo Subiyanto ini.
"Ya ada Mantan Sekda Sleman, Harda Kiswaya hingga Bupati petahana bapak Sunaryanta," tambahnya.
Kontributor : Julianto
Baca Juga: Banyak Baliho Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpasang, Satpol PP Gunungkidul Tak Tinggal Diam
Berita Terkait
-
Sampah di Bekas Galian Tambang Gunungkidul Tak Hanya Dari Sleman, Tapi Juga Dari Wilayah Ini
-
Lagi, Bupati Gunungkidul Berhentikan Satu PNS Dinas Kesehatan Gunungkidul, Ini Musababnya
-
Sebanyak 207 Pendaftar PPPK Pilkada di Gunungkidul Lolos Seleksi Administrasi
-
Jelang Pilkada Bantul, Pengusaha hingga Dosen Daftarkan Diri Lewat Partai Demokrat
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
-
Rekomendasi HP Murah Rp1 Jutaan RAM 6 GB: Kamera 50 MP, Baterai Super Awet
-
Rumit! Ini Skenario Semen Padang, Barito Putera dan PSS Sleman Lolos Degradasi
-
Comeback Bela Timnas Indonesia, 10 Keunggulan Stefano Lilipaly
-
Harga Bitcoin Diramal Tembus USD 250.000, Robert Kiyosaki: Beli yang Banyak, Jangan Jual
Terkini
-
Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
-
BRI Dorong UMKM dan Energi Hijau dengan Prinsip ESG, Portofolio Rp796 T Hingga Akhir Kuartal I 2025
-
70 Persen SD di Sleman Memprihatinkan, Warisan Orde Baru Jadi Biang Kerok?
-
SDN Kledokan Ambruk: Sleman Gelontorkan Rp350 Juta, Rangka Atap Diganti Baja Ringan
-
Demokrasi Mahal? Golkar Usul Reformasi Sistem Pemilu ke Prabowo, Ini Alasannya