SuaraJogja.id - Dua kelompok penagih utang atau debt collector (DC) terlibat adu jotos di kawasan Jalan Suryodiningratan, Mantrijeron, Kota Jogja pada Senin (20/7/2024) kemarin. Peristiwa ini telah ditangani pihak kepolisian dan kedua kelompok bersepakat untuk damai.
Peristiwa itu dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polresta Yogyakarta Kompol Probo Satrio. Dia menuturkan bahwa kejadian perkelahian itu dipicu oleh upaya menarik motor dari salah satu DC akibat telah menunggak angsuran.
"Ya masalah sepeda motor. Dia [salah satu anggota kelompok DC] sudah terlambat angsuran gini gini. Jadi terjadilah cekcok mulut, wong mereka itu sama-sama debt collector," kata Probo saat dihubungi, Selasa (30/7/2024).
Disampaikan Probo, kedua kelompok sudah langsung dibawa ke kantor Mapolresta Yogyakarta usai kejadian. Salah satu kelompok penagih utang tersebut telah membuat laporan kepolisian.
Namun setelah dipertemukan di kantor polisi, kata Probo, kedua kelompok bersedia melakukan penyelesaian secara kekeluargaan. Saat ini pihaknya tengah melakukan pengurusan lebih jauh terkait upaya damai tersebut.
"Kemarin kan salah satu sudah laporan di tempat kami, kemudian mereka sepakat untuk mau melakukan penyelesaian secara kekeluargaan," ujarnya.
"Dua-duanya di sini, mau mengajukan perdamaian. Itu kan karena sudah ada laporan satu di sini teknisnya nanti kita buat RJ [restorative justice], ini baru ajukan ke Pak Kapolresta disetujui atau tidak, itu prosesnya," imbuhnya.
Terkait informasi perkelahian yang menggunakan senjata tajam (sajam), Probo memastikan itu tidak benar. Tidak ada sajam yang digunakan dalam perkelahian tersebut.
"Enggak ada [bacok-bacokan] kalau bacok-bacokan pasti ada luka bacok to. Enggak ada bacok-bacokan. Aman terkendali," ucapnya.
Baca Juga: Ngaku Dapat Restu Polisi, Jukir Pasar Kangen yang Patok Tarif Tinggi di Jogja Kena Batunya!
Ditambahkan Probo hanya dua orang yang terluka ringan atas peristiwa tersebut.
"Enggak ada [luka berat] karena cuma dia itu saling pukul, yang satu luka di tangan, yang satu luka di bibir," sebut dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Makam Raja Imogiri: Saksi Bisu Pemakaman Megah Raja Solo, 500 Anak Tangga Jadi Ujian Terakhir
 - 
            
              Makam Raja-raja Mataram di Imogiri: Pilihan Sultan Agung dan Sejarah yang Terukir
 - 
            
              Warga Jetisharjo Geger! Mortir Perang Dunia II Ditemukan Saat Gali Tanah
 - 
            
              Banjir & Longsor Mengintai: Kulon Progo Tetapkan Status Siaga Darurat, Dana Bantuan Disiapkan?
 - 
            
              Gunungkidul Genjot Pendidikan: Bupati Siapkan 'Dukungan Penuh' untuk Guru