SuaraJogja.id - Mujana (56) nelayan jaring eret akhirnya berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan yang mencarinya sejak Kamis (12/9/2023). Sayang, warga Karanganyar Rt 02 Kalurahan Gadingharjo Kapanewon Sanden, Bantul ditemukan dalam kondisi tak bernyawa.
Kepala Basarnas DIY, Kamal Riswandi menuturkan hari ini, Sabtu (14/9/2024) operasi pencarian terhadap korban tenggelam di Muara Sungai Opak atas nama Mujana dilanjutkan. Sebanyak 5 regu dia siapkan untuk melakukan pencarian.
"Kami cari lewat darat, laut dan udara," kata Kamal.
Tim pertama berjalan ke arah barat sampai Goa cemara kurang lebih 2 Km. Tim kedua berjalan dari pantai Goa Cemara sampai ke Pantai Tanggul Tirta kurang lebih 2,2 km, tim ketiga melakukan Penyisiran muara sungai Progo smp pantai tanggul tirta kurang lebih sejauh 2,2 km
Baca Juga: Bantul Siapkan Sistem Informasi Pengelolaan Kawasan Sumbu Filosofi
Kemudian tim Drone melakukan pencarian di sekitaran Pantai Gua Cemara. Dan ATV penyisiran kearah timur dari Pantai Samas sampai di muara sungai Opak kurang lebih 1,7 km. Mereka mulai melanjutkan operasi penyisiran sejak pukul 08.00 WIB.
"Pencarian ini akhirnya membuahkan hasil,"tambahnya.
Sekira pukul 10.30 WIB Tim SAR gabungan SRU darat bersama masyaratkan melihat korban sudah terampung di pinggiran Pantai Pandansimo Kabupaten Bantul. Korban kemudian dievakuasi oleh Tim SAR Gabungan dengan Jarak Penemuan 7,2 km dari lokasi semula.
Selanjutnya korban diserahkan ke Pihak Inafis Polres Bantul untuk dilakukan proses Identifikasi.
Sebelumnya diberitakan Mujana (58) warga Dusun Karanganyar Rt 02 Kalurahan Gadingharjo Kapanewon Sanden Bantul hilang terseret ke tengah laut di perbatasan Pantai Samas dan Pantai Depok saat menebar jaring ikan di Muara Sungai Opak Kalurahan Trihargo Kapanewon Kretek Bantul, Kamis (12/9/2024).
Baca Juga: Terpeleset Saat Tebar Jaring, Seorang Pria Hilang Terseret Arus di Muara Opak Bantul
Kepala Basarnas Yogyakarta Kamal Riswandi menuturkan, Kamis pagi pihaknya mendapat informasi adanya orang tenggelam di Muara Opak, Tirtohargo, Kretek, Bantul. Usai mendapatkan laporan, pihaknya langsung mengirimkan 1 regu untuk bergabung dengan unsur SAR lainnya melakukan pencarian.
Berita Terkait
-
Jeritan Nelayan Bekasi: Akses Melaut Diblokade Pagar Laut, Pembongkaran saat Itu Hanya Seremonial
-
Sebut Proyek Perusak Alam Tetap Berlanjut, Warga Pulau Pari: Penyegelan Cuma Gimik!
-
Kondisi Terlentang di Dekat Rumah Neneknya, Begini Kronologi Penemuan Mayat Balita Korban Banjir di Tebet
-
Hanyut saat Dievakuasi, Mayat Balita Korban Banjir di Tebet Ditemukan Subuh saat Listrik Menyala
-
Polisi Sebut Basarnas Masih Lakukan Pencarian Terhadap Hanyutnya Seorang Bocah saat Banjir di Tebet
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan