SuaraJogja.id - Kecelakaan maut terjadi Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) ruas Saptosari-Panggang, tepatnya di depan Pasar Jowa Dusun Blimbing Kelurahan Girisekar Kecamatan Panggang Gunungkidul, Minggu (29/9/2024) pagi tadi. Seorang pejalan kaki tewas dihantam sebuah sepeda motor.
Parahnya, usai menghantam pejalan kaki, sepeda motor tersebut kemudian ditabrak kendaraan roda dua lainnya. Akibatnya dua pengendara sepeda motor tersebut terpaksa dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.
Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Gunungkidul, Iptu Darmadi menuturkan kecelakaan tersebut terjadi pada Minggu pagi sekira pukul 07.00 WIB dan baru dilaporkan ke Polres Minggu siang. Korban meninggal adalah adalah Smrt (62) warga Blimbing, Rt. 001/005, Girisekar, Panggang, Gunungkidul
"Korban hendak menyeberang jalan," tutur dia.
Sebelum kejadian Sepeda Motor Honda Vario Nomor Polisi AB-2780-IB dikendarai IAP (19) pelajara asal Code Dk. Sragan, Rt. 001/000, Trirenggo, Bantul berjalan dari arah Barat/Panggang menuju arah Timur/Saptosari. Sesampainya di tempat kejadian perkara pada jalan lurus, dari arah Kiri/Utara terdapat pejalan kaki yang menyebrang ke arah Kanan/Selatan.
Karena jarak yang terlalu dekat dan Pengendara tidak dapat menguasai laju kendaraanya sehingga Pejalan kaki tertabrak Sepeda Motor Honda Vario Nomor Polisi AB-2780-IB. Kemudian setelah kejadian tersebut Sepeda Motor Honda Vario Nomor Polisi AB-2780-IB terjatuh dan dari arah yang sama datang Sepeda Motor Honda Beat Nomor Polisi AB-3922-GV
"Sepeda motor Honda Beat itu dikendarai PBP [19] warga Mranggen, Rt. 004/000, Kebonagung, Imogiri, Bantul," tambahnya.
Karena jarak terlalu dekat sehingga terjadi tabrakan. Kedua pengendara memgalami luka di mana IAP setelah kejadian mengalami bahu kanan memar, patah tulang selangka kanan, sadar dirawat di RSUD Saptosari. PBP setelah kejadian mengalami Cidera Kepala Ringan, kelopak mata kanan bengkak, luka terbuka pada pelipis kanan, sadar dirawat di RSUD Saptosari
Sementara pejalan kaki mengalami luka parah, pada kepala sobek, pendarahan pada telinga, patah tulang terbuka pada pelipis kanan, lengan tangan kanan bengkok, tungkai kaki kanan patah terbuka, memar mata kanan dan rahang sebelah kiri. Korban pejalan kaki meninggal dunia di tempat kejadian.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
-
Gilang Gombloh Kecelakaan Motor di Cikarang, Melibatkan Truk Besar
-
Pemudik Sepeda Motor Maki Naik Tahun Ini, Menhub Ungkap Alasannya
-
Bus Suporter Persebaya Alami Kecelakaan di Tol Pekalongan, Perjalanan ke Jakarta
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Dana Hibah Pariwisata Sleman Dikorupsi? Bupati Harda Kiswaya Beri Klarifikasi Usai Diperiksa Kejari
-
Empat Kali Lurah di Sleman Tersandung Kasus Tanah Kas Desa, Pengawasan Makin Diperketat
-
Guru Besar UGM: Hapus Kuota Impor AS? Petani Lokal Bisa Mati Kutu
-
Pengukuran 14 Rumah di Lempuyangan Batal, Warga Pasang Badan
-
Dari Tenun Tradisional ke Omzet Ratusan Juta: Berikut Kisah Inspiratif Perempuan Tapanuli Utara