SuaraJogja.id - Jelang melakoni laga penting menghadapi tuan rumah PS Barito Putera, Minggu (20/10/2024) sore di Stadion Sultan Agung, Bantul, PSS Sleman terus melakukan persiapan intensif untuk memastikan tim dalam kondisi terbaik.
Asisten Pelatih PSS Sleman, Ansyari Lubis mewakili Coach Mazola Junior selaku pelatih kepala PSS menyebutkan para pemainnya sangat antusias menjalani latihan persiapan dengan motivasi tinggi siap berlaga.
"Persiapan PSS pasca jeda internasional sangat bagus. Ini artinya dengan kedatangan pelatih baru membuat atmosfer positif yang berdampak memotivasi pemain sangat tinggi menjalani latihan dan para pemain siap meraih kemenangan," ungkapnya seperti dikutip dari laman PSS Sleman.
Pelatih kelahiran Deli Serdang tersebut di sesi jumpa pers H-1 laga di Ruang Jumpa Pers Stadion Sultan Agung, Bantul menyampaikan pesan Coach Mazola yang menginstruksikan para pemain untuk fokus dan percaya diri menjalani laga krusial melawan PS Barito Putera. Menurutnya, Coach Mazola memberikan peringatan bahwa hal tersebut menjadi kunci PSS meraih hasil positif di lapangan.
Baca Juga: Terdakwa Dokter Gadungan Mulai Jalani Persidangan, Ini Dakwaan yang Diberikan
"Coach Mazola menekankan para pemain fokus dalam pertandingan dan percaya diri dengan kemampuan diri sendiri. Kemudian beliau berpesan bila semua pemain melakukan itu dengan baik serta bermain sebagai satu kesatuan, PSS bisa mendapatkan hasil yang diinginkan," terangnya.
PS Barito Putera dikenal memiliki komposisi pemain yang solid dan mampu memberikan tekanan dalam berbagai situasi pertandingan. Menanggapi hal tersebut, Ansyari Lubis menyadari bahwa timnya harus waspada terhadap beberapa pemain kunci Barito yang sering menjadi ancaman, terutama di lini depan dan lini tengah mereka.
"Pastinya sudah diketahui, tim tuan rumah mempunyai pemain-pemain yang cukup bagus, jadi kita tidak terfokus pada satu pemain. Jadi para pemain PS Barito Putera memiliki potensi membahayakan bagi tim lawan secara merata, yakni ada Murillo, Madinda dan pemain lokal seperti kapten tim Rizky Pora. Nama-nama itu menjadi catatan bagi tim pelatih," pungkasnya.
Motivasi Tinggi
Palang pintu pertahanan PSS Sleman, Fachruddin Wahyudi Aryanto dalam konferensi pers jelang laga mengungkapkan bahwa para penggawa Laskar Sembada dalam motivasi tinggi meraih kemenangan jelang pekan kedelapan BRI Liga 1-2024/25 kontra PS Barito Putera. Laga kedua tim bakal berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul pada hari Minggu (20/10/2024) sore.
Baca Juga: Buron selama Dua Tahun Lebih, Tersangka Dokter Gadungan PSS Sleman sempat Ubah Identitas
Fachruddin menyebutkan bahwa persiapan tim berjalan lancar dan baik, kemudian seluruh pemain memberikan tekad dengan semangat yang luar biasa dalam latihan. Pria kelahiran Klaten, 35 tahun silam ini optimis kerja keras yang dijalankan pemain selama jeda kompetisi baik secara fisik dan mental akan berujung manis di lapangan.
Berita Terkait
-
BRI Liga 1: Kans Persib Bandung Samai Rekor Back to Back Juara Bali United
-
5 Penonton Terbanyak di BRI Liga 1 2024/2025, Persija Jakarta Pecahkan Rekor Baru
-
PSBS Biak Disokong Misi Revans, Mampukah Malut United Jaga Konsistensi?
-
Tanpa Tyronne Del Pino saat Jamu Bali United, Persib Bakal Sulit Cetak Gol?
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi
-
Waspada Jebakan Kerja di Luar Negeri, Menteri Ungkap Modus PMI Unprosedural Incar Anak Muda
-
Dana Hibah Pariwisata Sleman Dikorupsi? Bupati Harda Kiswaya Beri Klarifikasi Usai Diperiksa Kejari
-
Empat Kali Lurah di Sleman Tersandung Kasus Tanah Kas Desa, Pengawasan Makin Diperketat