SuaraJogja.id - Pakar dan pemerhati mode Dewi Utari membagikan beberapa tips dalam merawat pakaian sehari-hari untuk menjaga kualitas dan ketahanan pakaian saat musim hujan.
"Cuci dengan baik dan benar. Keringkan dengan baik, jangan biarkan pakaian basah terlalu lama, segera keringkan setelah terkena hujan," kata Dewi kepada ANTARA, Sabtu.
Dewi mengatakan dalam mencuci pakaian pastikan untuk mencucinya sesuai petunjuk pada label pakaian. Gunakan deterjen yang lembut dan hindari pemutih yang dapat merusak serat kain.
Saat menjemur, pastikan di tempat yang teduh atau menggunakan pengering. Dewi juga menyarankan untuk menghindari menjemur di bawah sinar matahari langsung agar tidak merusak kain yang sensitif.
"Pastikan pakaian disimpan di tempat yang kering dan berventilasi baik. Hindari menyimpan pakaian dalam keadaan lembap, karena dapat menyebabkan jamur dan bau tidak sedap," lanjut Dewi.
Dewi mengatakan saat bepergian di tengah musim hujan bisa menggunakan pelindung pakaian seperti spray tahan air yang bisa menjaga pakaian tetap kering dan terlindungi dari noda cipratan.
Hal ini untuk memastikan pakaian tetap bersih dari kotoran dan noda, yang dapat merusak serat kain jika dibiarkan terlalu lama.
Untuk menyetrika pakaian yang tahan air, kata Dewi, juga perlu diperhatikan mengenai suhunya. Biasanya pakaian jenis gore-tex, nylon, poliester, vinil atau PVC yang tahan air tidak perlu disetrika atau hanya perlu suhu rendah.
"Dengan merawat pakaian Anda dengan baik, Anda dapat memperpanjang umur pakai dan menjaga agar tetap dalam kondisi baik selama musim hujan," katanya.
Baca Juga: Angin Kencang Terjang DIY, Puluhan Rumah Rusak di Sleman dan Kulon Progo
Dewi juga membagikan tips mix and match bahan yang sesuai untuk musim hujan agar tampil stylish sambil tetap nyaman dan terlindungi dari hujan.
Pilihlah jaket yang terbuat dari bahan tahan air seperti gore-tex, nylon, atau polyester dengan fitur tambahan seperti penutup kepala (hood).
Gunakan teknik layering untuk mengatur suhu tubuh misalnya, jaket hujan dengan sweater tipis atau fleece di bawahnya untuk kehangatan tambahan. Pilih bahan yang juga cepat kering dan ringan sehingga tetap nyaman untuk dikenakan.
"Anda bisa memilih warna-warna cerah atau motif yang menarik untuk jaket agar tampil lebih menarik sekaligus trendy di hari hujan," katanya.
Kenakan juga kaos atau t-shirt berbahan katun atau polyester yang dapat ‘bernapas’ di bawah jaket agar lebih nyaman dan tubuh tidak terasa lembap. Gunakan juga aksesori tambahan jika perlu untuk menambah kehangatan dan sepatu tahan air dari bahan sintetis atau kulit.
Pertimbangkan juga kenyamanan dan perlindungan terhadap hujan jika memakai jaket panjang atau pendek.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
ARTJOG 2026 Siap Guncang Yogyakarta, Usung Tema 'Generatio' untuk Seniman Muda
-
Komdigi Tegaskan Pembatasan Game Online Destruktif, Gandeng Kampus dan Industri Optimasi AI
-
Anak Kos Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp 299 Ribu Siap Bikin Akhir Bulan Aman, Sikat 4 Link Ini!
-
Kabel Semrawut Bikin Jengkel, Pemkab Sleman Ancam Stop Izin Tiang Baru dari Provider
-
Geger! Rusa Timor Berkeliaran di Sleman, Warga Panik Cari Pemilik Satwa Liar yang Lepas