SuaraJogja.id - Bupati Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Abdul Halim Muslih berharap peringatan Hari Natal 2024 akan semakin menggugah semangat bersama untuk menghadirkan kebaikan bagi sesama umat manusia.
"Sebagai insan yang beragama dan ber-Pancasila tentu kita dituntut untuk menghadirkan tidak hanya kebaikan kepada Tuhan berupa ibadah ibadah, tetapi juga kebaikan kepada sesama umat manusia," kata Abdul Halim saat memantau perayaan malam Natal di Bantul, Selasa malam.
Ia mengatakan, masing masing warga Bantul memiliki peran dan tanggung jawab untuk bersama-sama memajukan daerah ini.
"Mari bersama-sama membuat kedamaian dan kerukunan, sehingga seluruh warga Bantul dapat hidup dengan aman, nyaman, tenteram, sejahtera, dan membahagiakan," katanya.
Menurut dia, Pemkab Bantul terus melakukan berbagai upaya agar seluruh umat beragama di Bantul berpartisipasi dan berkontribusi bagi kemajuan Kabupaten Bantul.
"Pemerintah menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh umat Kristiani yang selama ini telah turut menjaga kedamaian, menjaga ketenteraman dan kenyamanan kita semua," katanya.
Dengan demikian, kata dia, ke depan Kabupaten Bantul akan semakin maju dan warganya sejahtera.
"Tentunya dengan pemerintahan yang semakin melayani tanpa adanya sekat, sehingga layanan publik kita ini semakin berkeadilan," katanya.
Pada pemantauan malam Natal tersebut, Bupati bersama jajaran Forkompinda Bantul memantau perayaan ibadah Natal di Gereja Bopkri Bantul, Gereja GKI Madukismo Kasihan, Gereja Santo Yusuf Kasihan, Gereja Klodran Bantul, dan Gereja Ganjuran Bambanglipuro.
Baca Juga: Ini Titik Rawan Kecelakaan dan Macet Selama Libur Nataru di Wilayah Sleman
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta