SuaraJogja.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan rotasi besar-besaran. Sejumlah pejabat Polda DIY tidak luput dari mutasi tersebut.
Mutasi itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri nomor ST/488/III/KEP./2025 hingga ST/493/III/KEP./2025 tanggal 12 Maret 2025. Salah satu yang dimutasi yakni Kapolda DIY Irjen Suwondo Nainggolan.
Hal ini dibenarkan Kabid Humas Polda DIY, Kombes Pol Ihsan. Selain Kapolda DIY, ada pula Wakapolda DIY yang juga berganti dalam rotasi jabatan ini.
"Ada beberapa pergantian pejabat di Polda DIY, pertama Kapolda, kemudian Wakapolda juga ganti," kata Ihsan saat ditemui di Mapolda DIY, Kamis (13/3/2025).
Baca Juga: Marak Miras Dekat Sekolah dan Pesantren, Pemkab Bantul Didorong Bertindak Tegas
Dalam mutasi itu, Irjen Suwondo Nainggolan digantikan oleh Brigjen Anggoro Sukartono sebagai Kapolda DIY. Diketahui Anggoro sebelumnya menjabat Puspaminal Divpropam Polri.
Sementara itu untuk Suwondo mendapatkan promosi dengan jabatan baru di Mabes Polri. Suwondo kini menjabat sebagai Asisten Bidang Logistik (Aslog).
Kemudian Wakapolda DIY Brigjen Pol Adi Vivid Agustiadi Bachtiar kini mengemban jabatan Wakapolda Jawa Barat. Sedangkan Wakapolda DIY kini dijabat oleh Brigjen Eddy Djunaedi.
Ihsan mengatakan mutasi jabatan ini hal yang biasa terjadi di lingkungan Polri. Sebagai salah satu juga untuk upaya penyegaran organisasi.
"Hal biasa, tour of duty, penyegaran. Apalagi beliau sudah lama kan Pak Kapolda," ucapnya.
Baca Juga: Profil Wahyudi Anggoro Hadi, Santri Penggagas Desa Mandiri Menuju Kursi Wakil Bupati
Disampaikan Ihsan, secara administrasif mutasi itu seharusnya sudah berlaku mulai hari ini atau sejak dikeluarkan. Namun masih akan ada beberapa proses yang akan dilakukan terlebih dahulu termasuk serah terima jabatan.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Pemutihan Pajak 2025: Saatnya Urus Balik Nama Motor Tanpa Khawatir Biaya Mahal
-
Mutasi Besar-besaran Hakim Oleh MA, Komisi Yudisial: Untuk Pembenahan Lembaga Peradilan
-
Usai Skandal Suap Terungkap, Mahkamah Agung Mutasi 199 Hakim dan Pimpinan Pengadilan
-
Panglima TNI Mutasi 86 Perwira Tinggi, Berikut Daftar Lengkapnya
-
Daftar Lengkap 29 Jenderal Bintang Satu Baru Polri, Naik Pangkat Dimutasi Kapolri Listyo Sigit Prabowo!
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
Terkini
-
SMA Kembali ke Jurusan, Guru dan Siswa Panik Tanpa Juknis
-
AS 'Gertak' Soal QRIS, Dosen UGM: Jangan Sampai Indonesia Jadi "Yes Man"
-
Juru Parkir Jogja Siap dengan QRIS, Ini Lokasi Pilot Projectnya
-
Lewat Pemberdayaan, BRI Antar UMKM Kopi Nusantara ke Pentas Global
-
Modal Klik Langsung Cuan, Ini 5 Cara Klaim DANA Kaget Hari Ini