SuaraJogja.id - Ungkapan duka cita masih terus berdatangan kepada Argo Ericko Achfandi (19) mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) yang tewas usai terlibat kecelakaan di Jalan Palagan, Ngaglik, Sleman, Sabtu (25/5/2025) dini hari lalu.
Beberapa mahasiswa dari berbagai fakultas di UGM pun masih terus datang ke FH UGM untuk memberikan doa kepada mendiang Argo.
Tak hanya berdoa, beberapa mahasiswa turut membawa buket bunga sebagai bentuk penghormatan kepada Argo.
Bunga-bunga itu ditumpuk di area patung Dewi Themis atau Dewi Keadilan yang berada di halaman FH UGM.
Salah satunya datang dari Mahda, mahasiswi Fakultas Pertanian UGM angkatan 2024, yang menyempatkan diri hadir ke lokasi pada hari ini.
Ia mengatakan kehadirannya merupakan bentuk solidaritas dan penghormatan terakhir bagi Argo.
"Di sini kami sebagai mahasiswa Universitas Gadjah Mada juga turut berduka cita atas wafatnya rekan kami Argo," kata Mahda saat ditemui wartawan, Rabu (28/5/2025).
Mahda menambahkan, pihaknya bersama mahasiswa lain berharap agar proses hukum yang tengah berjalan dapat memberikan kejelasan yang adil dan transparan.
Dia itu menyebut jika dibiarkan ketidakpastian proses hukum ini semakin menyakiti hati para sahabat dan rekan Argo.
Baca Juga: Mahasiswa UGM Tewas di Jalan Palagan, Ini Pertimbangan Polisi Jadikan Pengemudi BMW Tersangka
Ia menekankan pentingnya pengusutan kasus ini secara tuntas agar tidak menambah luka yang sudah dalam.
"Harapannya dari kami mahasiswa sendiri, semoga keadilan bisa menjemput Argo, yang mana semoga Argo mendapat keadilan yang seadil-adilnya," ujarnya.
Pengemudi BMW Resmi Tersangka
Ada pun polisi resmi menetapkan Christiano Pengarapenta Pengidahen Tarigan (CPP) yang merupakan pengemudi BMW sebagai tersangka atas kasus kecelakaan tragis yang merenggut nyawa Argo Ericko Achfandi (19), mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) di Jalan Palagan, Ngaglik, Sleman, Sabtu (24/5/2025) dini hari kemarin.
Diketahui kecelakaan tragis itu merenggut nyawa Argo Ericko Achfandi (19), mahasiswa FH UGM.
Sementara penabrak atau pengendara BMW yakni Christiano Pengarapenta Pengidahen Tarigan merupakan mahasiswa FEB UGM.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Disebut Termahal Kedua di Indonesia, Menelusuri Akar Pahit Biaya Hidup di Jogja yang Meroket
-
Pengamat UMY: Posisi Raudi Akmal Sah secara Kelembagaan dalam Akses Informasi Hibah
-
Relawan BRI Peduli Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sekolah untuk Pemulihan Pascabencana Aceh Tamiang
-
Gempa Guncang Sleman, Aktivitas di PN Sleman Sempat Terhenti
-
Akses Mudah dan Strategis, Ini Pilihan Penginapan Jogja Murah di Bawah 500 Ribu Dekat Malioboro