SuaraJogja.id - Kamis pekan ini bertepatan dengan Hari Wayang Nasional (HWN), yang jatuh setiap 7 November.
Keraton Yogyakarta pun, melalui Kawedanan Hageng Punakawan (KHP) Kridhomardowo, yang bertugas dalam bidang kesenian, ikut memperingatinya, dengan menggelar peluncuran digitalisasi koleksi wayang Kotak Habirandha Sepuh.
Kegiatan yang digelar di Bangsal Pagelaran pada Kamis (7/11/2019) pukul 19.00 WIB ini sekaligus sebagai upaya mendukung kekayaan budayan Keraton Yogyakarta.
"Koleksi wayang tersebut selanjutnya akan menambah data wayang digital yang sebelumnya ada dan dapat diakses melalui kapustakan.kratonjogja.id," tutur pihak Keraton Yogyakarta melalui akun resmi Instagram @kratonjogja, Kamis.
Baca Juga:Begini Proses Pembuatan Plakat Garuda dan Wayang
Menurut keterangan @kratonjogja, kegiatan malam ini merupakan kali kedua setelah peluncuran Kotak Ampilan pada 13 Mei 2019 lalu.
Dalam kegiatan peluncuran digitalisasi koleksi wayang digital ini, Keraton Yogyakarta juga menggelar kegiatan diskusi dan sarasehan tentang seluk beluk wayang Gagrak Ngayogyakarta.
Tanggal 7 November ditetapkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Hari Wayang Nasional pada 17 Desember 2018 lalu, lewat Keppres Nomor 30 Tahun 2018 tentang Hari Wayang Nasional.
Menurut Sekretariat Nasional Wayang Indonesia atau Sena Wangi, penetapan HWN merupakan buah manis perjuangan panjang organisasi dan pelaku pewayangan Tanah Air.
"Penetapan ini agar Hari Wayang Nasional dapat menjadi momen menggerakkan kegiatan wayang di seluruh Indonesia," kata Ketua Umum Sena Wangi Suparmin Sunjoyo dalam acara bertajuk Wayang sebagai Sumber Nilai dan Jati Diri Bangsa di Gedung Pewayangan Kautaman, Jakarta, (19/2/2019).
Baca Juga:Bupati Supendi Bayar Dalang Wayang hingga THR dari Uang Suap Proyek Jalan