SuaraJogja.id - Kegiatan Pramuka Susur Sungai Sempor, Sleman di kala cuaca buruk, Jumat (21/2/2020) pukul 15:50 WIB, mengakibatkan ratusan siswa SMPN 1 Turi, Sleman hanyut. Berdasarkan informasi sementara yang dihimpun SuaraJogja.id dari warga setempat, 257 anak mengikuti kegiatan di Dusun Dukuh, Desa Donokerto, Kecamatan Turi, Kabupaten Sleman itu.
Kegiatan ini kabarnya diikuti para siswa kelas 7 dan 8. Karena kegiatan dilakukan tanpa mempertimbangkan kondisi cuaca, di mana belakangan sering terjadi hujan lebat disertai angin kencang, banjir pun tiba-tiba melanda dan menghanyutkan para siswa.
Hingga kini, korban yang selamat baru 146 orang dan langsung dilarikan ke klinik terdekat. Dua siswa yang sudah teridentifikasi atas nama Nur Azizah dan Arisma, sedangkan sisanya ada empat orang yang dinyatakan meninggal, dan lainnya belum ditemukan.
Kejadian ini sontak menggegerkan warga Yogyakarta, termasuk di media sosial, seperti dituliskan akun Instagram @merapi_news, "Siswa SMP Negeri 1 TURI melakukan susur sungai, padahal sungai dalam keadaan banjir, akibatnya banyak siswa hanyut di lembah Sempor, Dukuh Donokerto, Turi, Sleman. Sampai saat ini baru ditemukan 4 orang dan sudah dilarikan ke klinik. Buat yang tetangga atau saudaranya sekolah di SMP Negeri 1 Turi, bisa langsung ke TKP."
Baca Juga:Ingin Saksikan Persija Vs Geylang United? Ini Harga Tiketnya
Hingga berita ini dinaikkan, tim SAR bersama Polres Sleman dan masyarakat setempat masih melakukan pencarian.