"Saya tidak berani tidur di rumah. Takut tanah kembali longsor," ujar Tugiyem.
Kepala Pelaksana BPBD Kulon Progo, Ariadi mengatakan, dalam rentang 5-9 Maret, kurang lebih sudah ada 130 kasus rumah rusak akibat bencana tanah longsor hingga rusak akibat pohon tumbang. Hingga saat ini BPBD Kulon Progo masih melakukan kajian.