SuaraJogja.id - Gempa bumi bermagnitudo 5,1 yang berpusat di selatan Jogja atau tepatnya di wilayah Pacitan, Jawa Timur sempat membuat geger sebagian wilayah Jateng dan DIY.
Berdasarkan informasi yang dibagikan Twitter resmi BMKG, gempat terjadi sekitar pukul 15.03 WIB dengan lokasi 106 Km Barat Daya Pacitan.
Peneliti BMKG, Daryono menyebut bahwa lokasi sumber gempa yang terjadi di selatan Yogyakarta tersebut dekat dengan sumber gempa dahsyat yang mengguncang dan merusak di Pulau Jawa.
Hal tersebut seperti diungkapnya lewat kicauan di akun Twitternya beberapa waktu lalu.
Baca Juga:Cegah Bentrok Susulan, Komunitas Ojol Jogja Minta Perlindungan Sultan
"Lokasi sumber gempa selatan Yogyakarta M 5,1 sore ini dekat dengan sumber gempa dahsyat yang mengguncang dan merusak di Pulau Jawa pada 27 September 1937. Saat itu terjadi gempa besar dengan kekuatan M 7,2 dengan dampak gempa mencapai VII-IX hingga menyebabkan 2.200 rumah roboh," tulisnya.
![Peneliti BMKG, Daryono menyebut gempa yang terjadi di selatan Jogja dekat dengan pusat gempa dahsyat 83 tahun silam, Kamis (12/3/2020). [@DaryonoBMKG / Twitter]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/03/12/69305-gempa.jpg)
Sementara, tak sedikit warga Yogyakarta yang mengaku merasakan getaran gempa yang berpusat di Pacitan tersebut.
Ini seperti diungkapkan beberapa netizen di jejaring Twitter.
"Yup..terasa di Wilayah Banguntapan, Bantul," kata @MSBCHLMNR.
"Lumayan banteeer kang," kata @eno_saudjana.
Baca Juga:Cari Tempat Liburan Murah di Jogja. Ke Mana Aja?
"Daerah Gondokusuman kerasa. Cukup gede kayanya," kata @R-Rill.
- 1
- 2