SuaraJogja.id - Dua rumah sakit rujukan corona di Kulon Progo, yakni RSUD Wates dan RSUD Nyi Ageng Serang, menerima bantuan dari Satgas Bencana Nasional Badan Usaha Milik Negara (BUMN) DIY. Kedua rumah sakit tersebut mendapatkan bantuan berupa alat pelindung diri (APD).
Adapun bantuan yang disalurkan antara lain 76 buah APD disposable, 8 set APD Lengkap, 34 boks masker, dan 8 unit sepatu medis.
Dalam penyerahan bantuan tersebut, anggota Komisi VI DPR RI sekaligus perwakilan mitra Kementerian BUMN Subardi, yang hadir bersama Koordinator Satgas BUMN DIY Agus Pandu Purnama dan perwakilan dari PT TWC serta PT Waskita Karya, mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk dukungan untuk tenaga medis yang menjadi garda terdepan dalam penanganan pasien Covid-19.
"Sebagai mitra kerja BUMN, kami juga ingin memastikan pemberian bantuan alat kesehatan ini bisa tersalurkan dengan baik di seluruh daerah, khususnya lima kabupaten di DIY," ujar Subardi di Kompleks Pemkab Kulon Progo, Selasa (19/5/2020).
Baca Juga:Cerita Ratusan Pengungsi Rohingya Ditolak Banyak Negara karena Corona
Dikatakan Subardi, pemberian bantuan ini merupakan bagian dari proposal pengajuan kepada BUMN yang ditujukan untuk semua kabupaten/kota di DIY. Dalam kesempatan ini, Kulon Progo menjadi kabupaten terakhir yang menerima bantuan tersebut.
Terkait dengan kualitas APD yang dibagikan, pihaknya mengatakan, semua sudah berstandar nasional. Menurutnya, hal itu karena peran pemerintah yang memberikan kepercayaan penuh kepada Kementerian BUMN untuk memproduksi APD tersebut.
Sementara itu, Bupati Kulon Progo Sutedjo, sebagai penerima bantuan tersebut, menyambut baik bantuan APD dari Satgas Bencana Nasional BUMN DIY.
"Kami sangat berterima kasih atas bantuannya. Ini bisa menjadi tambahan untuk kami dalam penanganan menghadapi Covid-19, yang meskipun di Kulon Progo termasuk masih tergolong rendah, tapi tetap tidak boleh lengah," tegas Sutedjo.
Baca Juga:Bikin Nangis! Reaksi Rizal Usai Dianiaya: Sembunyikan Video dan Cium Adik