Tidak hanya terlihat mengkilat, mereka juga menggunakan kalung emas bertumpuk-tumpuk dalam jumlah yang tidak sedikit. Pemilik akun itu juga terlihat mengenakan gelang yang cukup besar dan cincin di kelima jarinya.
3. Menanyakan pendapat soal karpet
Unggahan selanjutnya, menunjukkan sebuah tangan dengan keempat jarinya dipenuhi cincin emas. Namun, dalam keterangannya, wanita ini menanyakan mengenai keindangan karpet yang ia jadikan latar.
Dalam unggahan tersebut, terlihat empat jari tangan yang yang dihiasi masing-masing tiga hingga empat cincin emas. Meski demikian, dalam keterangan disebutkan karpet bermotif kotak-kotak yang ia tanyakan masih dicicil pembayarannya.
Baca Juga:Update Harga Emas Hari Ini, Senin 10 Agustus 2020
4. Tangan kesleo
Terakhir, ikut dibagikan foto tangan yang mengenakan gelang selebar kira-kira 8 cm. Dalam keterangannya disampaikan bahwa wanita ini sedang mencari tukang pijat untuk tangan ibunya yang kesleo.
Terlihat ada tiga tangan yang masuk dalam potret. Satu tangan mengenakan gelang dan jam emas dengan cincin di ibu jari, memegang tangan lainnya dengan gelang besar dan cincin di jari manis dan jari tengah. Sementara tangan satunya juga mengenakan dua gelang emas berukuran besar.
Sejak diunggah, Senin (10/8/2020) kumpulan foto ibu-ibu dan koleksi emasnya tersebut sudah mendapatkan ratusan respon dari warganet. Diantaranya adalah 400 lebih menekan tanda suka dan sembilan puluh lebih me-retweet.
"Kenapa gue jadi salah fokus emak di foto pertama, alias bibirnya kenapa ih dicium tawon?," tulis akun @yahindahlah mengomentari unggahan pertama.
Baca Juga:Harga Emas Antam Turun Jadi Rp 1.054.000 per Gram
"1 isinya riyak semua, 2 penyalah gunaaan huruf kapital, 3 penulasan kalimat tidak valid," komentar akun @DYANtarpulang.