Terciduk Buang Air Saat Zoom, Netizen: Ritno Suritno Lain Kali Off Cam Ya

Orang tersebut tak menyadari Zoom-nya masih aktif saat buang air kamar mandi.

Galih Priatmojo
Selasa, 22 September 2020 | 15:21 WIB
Terciduk Buang Air Saat Zoom, Netizen: Ritno Suritno Lain Kali Off Cam Ya
Seorang pria viral lantaran terciduk buang air saat zoom. [@therealdajjal / Twitter]

SuaraJogja.id - Aktivitas tatap muka secara online melalui Zoom saat ini makin akrab digunakan seiring dengan meroketnya kasus Covid-19.

Dengan penyebaran virus Covid-19 yang makin meroket di tanah air, membuat masyarakat harus memberlakukan protokol kesehatan secara ketat.

Selain wajib mengenakan masker, kebiasaan berkerumun pun juga harus rela dikurangi.

Nah, sebagai solusinya, kini banyak di antara masyarakat yang mengalihkan aktivitas rapat, belajar dan berdiskusi lewat saluran online. Salah satu pilihannya yakni menggunakan aplikasi Zoom.

Baca Juga:Kasus Covid-19 DIY Meningkat, Pelanggar Protokol Kesehatan Malah Bertambah

Namun bagaimana jadinya jika saat melakukan Zoom, kamu sedang terciduk sedang beraktivitas buang air di kamar mandi?

Kisah kocak ini seperti dibagikan akun @therealdajjal. Dalam unggahan video di akun Twitternya tampak seorang pria yang tengah mengikuti kegiatan Zoom mendadak viral.

Sekilas memang tak tampak sesuatu yang aneh. Tetapi begitu layar kamera diperbesar, ternyata salah satu peserta Zoom terlihat belum mematikan aplikasinya saat jongkok buang air di kamar mandi.

Dalam tangkapan layar tersebut terlihat, pria itu terlihat sedang cebok tanpa menyandari setting visual di aplikasi Zoom-nya belum dimatikan.

Aktivitas tak biasa yang terpantau dalam kegiatan Zoom itu pun viral dan mengundang perhatian para netizen.

Baca Juga:Pemda DIY Persilakan Kampus Buka Belajar Tatap Muka, Asal Penuhi Syarat Ini

Beberapa memberikan komentar kocak menanggapi video tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak