Selain itu, Bella juga ingin memiliki sebuah yayasan. Namun, harapan itu belum ia sampaikan kepada suaminya karena ingin bisa ia wujudkan sendiri. Dengan kondisi pandemi saat ini Bella mengakui beberapa harapannya itu belum bisa diwujudkan.
"Kalau ditanya yakinnya ya yakin, namanya kita beribadah. Tapi kalau ditanya lelah ya ada, karena kita kan juga sudah pernah berobat," kata Bella.
Bella juga berusaha agar tidak terjebak dalam lubang kesedihan. Sebab ia sendiri juga masih ingin menjalani hidupnya, seperti berjalan-jalan ke berbagai tempat dan sebagainya. Bella percaya jika suatu saat Tuhan akan memberikan sesuai dengan yang ia butuhkan dan ia sukai.
Suaminya sendiri bukanlah orang yang terlalu rumit. Agus tetap memberikan dukungan kepada istrinya dengan segala kondisi yang dimiliki. Tetapi, ada beberapa hal lainnya yang selalu dijaga suaminya sehingga terlihat lebih rumit di beberapa hal.
Baca Juga:HUT Ke-264 Kota Yogyakarta, Begini Sejarah Singkatnya

Lihat video wawancara Bella selengkapnya DISINI
Bella sendiri melihat suaminya sebagai sosok yang religius. Dalam hal beribadah suaminya tersebut berada jauh diatas dirinya. Dengan kondisi yang mereka miliki saat ini, Bella dan Agus kompak untuk tetap selalu membangun kebahagiaan dalam rumah tangga mereka.
Selanjutnya, Bella berpesan baik anak muda maupun yang sudah dewasa untuk tetap selalu menjadi orang yang bersahaja. Termasuk untuk tidak mengusik atau mengatur cara beribadah orang lain. Menurutnya, semua cukup beribadah sesuai dengan keimanan masing-masing.
"Jangan lupa untuk ibadah. Ibadah mau agama apapun, gak usah saling menghujat," terangnya.
Sejak diunggah Selasa (6/10/2020), video tersebut sudah ditonton lebih dari 2000 kali. Ada 11 orang yang menyukai dan sedikit yang tidak menyukai. Beberapa komentar yang ditinggalkan mendoakan agar rumah tangga Bella langgeng hingga ajal memisahkan.
Baca Juga:Kecelakaan Tunggal Lagi di Jalan Parangtritis, Mobil Masuk Selokan