Almarhum Saidun meskipun dikenal sebagai pendiam namun dia juga sangat ramah. Terlebih anak pertama mereka Risa Anggraini Sinaga dikenal sebagai pribadi yang periang. Gadis ini bisa bergaul dengan baik kepada siapa saja, meskipun baru dikenalnya.
"Dia itu selalu bisa membuat orang lain tertawa,"kenangnya.
![Salah satu korban kebakaran di Tangerang sebelum tewas membuat status di akun Instagramnya. [Kontributor / Julianto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/23/43347-kebakaran-tangerang.jpg)
Tak ada firasat yang mereka terima sebelum kejadian. Namun, Fifi (20) sepupu dari korban yang tinggal di Bejiharjo menemukan unggahan aneh dari mendiang Alfin dalam statusnya di akun instagram @akbarsinagaalfin. Dalam akun tersebu, Alfin menulis status yang berbunyi :
"Tali persaudaraan itu penting....yang penting jangan sampe putus...seperti tali yang dibakar api," tulis Alfin yang diikuti dengan emot senyum dan juga nyala api.
Baca Juga:Intensitas Kampanye Tatap Muka di Gunungkidul Tertinggi di Indonesia
Dimakamkan dalam satu liang lahat
Lima korban kebakaran di kompleks Permata Sentosa, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Banten tersebut rencananya akan dimakamkan di TPU Kalurahan Bejiharjo, Kapanewonan Karangmojo Gunungkidul. Rencananya kelima jenazah akan dimakamkan dalam satu liang lahat.
Lurah Bejihario, Yanto mengatakan bahwa saat ini kelima jenazah masih dalam perjalanan dari wilayah Jakarta menuiu Bejiharjo. Pihaknya mendapat informasi bahwa jenazah akan sampai pada Jumat malam nanti. Rencananya kelima Jenazah akan dimakamkan di TPU Gunungbang Kalurahan setempat.
“Sekarang masih dalam perialanan, rencananya kelimanya akan dimakamkan di sini dalam satu lahan, ”kata Yanto di kompleks pemakaman.
Adanya rencana pemakaman tersebut, masyarakat setempat telah membuat liang lahat. Korban kebakaran yakni orang tua (dua orang) dan tiga anak, mereka akan dimakamkan di dalam satu liang lahat.
Baca Juga:Cegah Klaster Liburan, Dinpar Gunungkidul Ingatkan Protokol Kesehatan
Kontributor : Julianto