SuaraJogja.id - Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno baru-baru ini dinyatakan positif terpapar Covid-19 bersama dengan sang istri. Masuk dalam kategori tanpa gejala, Sandiaga dan sang istri menjalani isolasi mandiri. Setelah istirahat dari berbagai aktivitas rutinnya, mantan kandidat calon wakil presiden tersebut mengunggah momennya kembali berolahraga.
Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya @sandiuno, pria yang dikenal dengan program kerja Oke Oce ini membagikan potretnya tengah berlari dengan tetap menggunakan masker. Sandiaga mengatakan jika kemarin Selasa (22/12/2020), ia telah melakukan swab PCR kesekian kalinya untuk membuktikan bahwa dirinya benar-benar berstatus negatif dan sudah sembuh dari Covid-19.
"Setelah kurang lebih 2 minggu beristirahat, kini saya sudah bisa melakukan aktivitas seperti biasa, salah satunya lari pagi," ujar Sandiaga dalam keterangannya.
Selama 2 minggu, ia bersitirahat dari aktivitas rutin yang biasa ia jalani. Dikenal gemar berolahraga, Sandiaga juga nampak senang bisa kembali melakukan hobinya tersebut. Dalam keterangannya, Sandiaga juga berpesan kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan dengan baik. Seperti menggunakan masker dan mencuci tangan.
Baca Juga:Harta Kekayaan 6 Menteri Baru Jokowi, Utang Sandiaga Uno Paling Banyak
Pada kolom komentar, banyak warganet dan beberapa tokoh justru mengucapkan selamat untuk pria yang dikenal keberhasilannya di dunia bisnis ini. Presiden Jokowi baru saja melantik dan memperkenalkan Sandiaga Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Menparekraf RI) menggantikan posisi yang sebelumnya diisi oleh Wisnuthama.
Sejak diunggah Rabu (23/12/2020), potret Sandiaga saat berolahraga itu sudah disukai lebih dari 200 ribu pengguna Instagram. Ada 6000 lebih komentar yang ditinggalkan warganet. Mayoritas adalah ucapan selamat atas terpilihnya Sandiaga sebagai Menparekraf RI. Ucapan selamat itu juga diimbangi dengan doa dari warganet agar pria yang juga akrab dipanggil Papa Online ini bisa diberikan kesehatan kedepannya.
"Hati-hati kena jebakan batman dari pemerintah bang sandi," tulis akun @semutmerah20.
"Akhirnya pak Sandiaga sama pak Prabowo bersanding di kabinet pak Kokowi. Semoga Amanah pak. Jauhi narkoba, utamakan keluarga, hati-hati penjahat cinta," komentar akun @megamgn.
"Akhirnya masuk juga, kalau hanya pengen jadi Mentri, kenapa dulu harus ada pilpres, yang banyak makan biaya, tenaga, pikiran, sampai timbul kebencian antar warga," tanggapan akun @joko.waluyo.336.
Baca Juga:Polemik Menkes Baru Bukan Dokter, Sandiaga Uno Sudah Sembuh dari Covid-19?
Sementara akun @denma mengatakan, "Selamat pak sandi. Mudah-mudahan pariwisata dan ekonomi kreatif makin jaya."