SuaraJogja.id - Abdul Halim Muslih sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Wakil Bupati Bantul tersebut siap untuk mendonorkan plasma konvalesen jika diminta.
Halim dipastikan keluar dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panembahan Senopati setelah swab evaluasi menunjukkan hasil negatif pada Jumat (5/2/2021).
“Jumat kan pulang. Sabtu, Minggu libur. Senin sudah di kantor,” kata Halim, dihubungi wartawan, Selasa (9/2/2021).
Dipastikan sehat, mulai Senin (8/2/2021) siang, Halim sudah kembali menjalankan tugasnya sebagai Wakil Bupati Bantul. Pihaknya juga mengikuti kegiatan dengan DPRD Bantul.
Baca Juga:Insan BRILiaN Donorkan Plasma Konvalesen bagi Masyarakat Terpapar Covid-19
Lebih lanjut, disinggung soal kesediaannya menjadi pendonor plasma konvalesen, Halim mengaku siap. Meski demikian, Bupati Terpilih Bantul pada Pilkada Serentak 2020 tersebut harus mematuhi syarat dan ketentuan menjadi pendonor terlebih dahulu.
“Sejauh oleh dokter memungkinkan dan memenuhi syarat, ya saya siap [menjadi pendonor plasma konvalesen]," kata Halim.
Kesiapan Calon Bupati Bantul yang akan bersanding dengan wakilnya, Joko Purnomo, ini belum tentu dapat menjadi donor plasma konvalesen.
Hal itu dijelaskan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Bantul Sri Joko Wahyu Santoso.
Pria yang akrab disapa Dokter Oki ini menuturkan, praktik donor plasma di DI Yogyakarta hanya dilayani di RSUP Dr Sardjito. Sementara di Bantul, hingga saat ini tidak ada praktik donor plasma tersebut.
Baca Juga:PMI Kota Jogja Kesulitan Cari Pendonor Plasma Konvalesen
"Kita kan melihat dari pertimbangan karena alat dan tenaga. Jika sejauh ini lebih mumpuni di sana [RSUP Sardjito],” terang dia.
- 1
- 2