Driver Ojol Rela Kepanasan dan Antre Lama Demi BTS Meal: Namanya Juga Cari Rezeki

Menunggu antrean sudah hampir sejam di McDonald's Ambarrukmo pada Kamis (9/6/2021) driver ojol tak cancel pesanan BTS Meal karena takut buat pelanggan kecewa.

Arendya Nariswari | Hiromi Kyuna
Rabu, 09 Juni 2021 | 14:05 WIB
Driver Ojol Rela Kepanasan dan Antre Lama Demi BTS Meal: Namanya Juga Cari Rezeki
Antrean driver ojol di McDonald's Ambarrukmo untuk BTS Meal (Suara/Hiromi)

SuaraJogja.id - BTS Meal, menu kolaborasi McDonald's dan idol papan atas Korea Selatan BTS, mendapat respon luar biasa dari sejumlah masyarakat Indonesia. Menu yang dirilis pada Kamis (9/6/2021) pukul 11.00 WIB ini bahkan menimbulkan antrean panjang di gerai McDonald's.

Pemesanan BTS Meal pun hanya bisa dilakukan melalui aplikasi ojek online (ojol) dan layanan drive-thru. Tak heran antrean ojol itu membludak hingga sempat menimbulkan kemacetan.

Menurut pantauan langsung tim Suara.com, gerai McDonald's Ambarrukmo menjadi salah satu gerai yang ramai dipadati driver ojek online (Driver ojol). Dengan membludaknya antrean ini, hanya driver ojol saja yang diperbolehkan masuk ke area McDonald's.

Penutupan McDonald's untuk pengunjung umum akan dilakukan hingga antrian mereda. Hal ini untuk mencegah kerumunan semakin banyak.

Baca Juga:Mirip Orang Demo, Ini Cerita Army Pesan BTS Meal

Antrean driver ojol di McDonald's Ambarrukmo untuk BTS Meal (Suara/Hiromi)
Antrean driver ojol di McDonald's Ambarrukmo untuk BTS Meal (Suara/Hiromi)

Sejumlah polisi pun berjaga di sekitar area McDonald's Ambarrukmo untuk mengatur kerumunan yang terjadi. Antrean panjang ini rupanya juga membuat kaget para driver ojek online yang menerima pesanan.

"Saya kaget lihat antreannya sebanyak ini. Karena nggak tahu juga ada promo atau apa di sini," ungkap Wijiyati, salah satu driver ojol yang turut mengantre pesanan BTS Meal di McDonald's Ambarrukmo, Rabu (9/6/2021).

Saat dijumpai dalam antrean, Wijiyati masih mempertimbangkan apakah akan mengambil pesanan tersebut atau tidak. "Ini masih belum tahu, soalnya antrenya bisa seharian," ujar Wijiyanti saat ditanya apakah tetap akan mengambil pesanan tersebut.

Jika ia rela mengantre dan mendapatkan BTS Meal untuk pelanggan, dirinya akan mendapatkan ongkos sebesar Rp8 ribu dari transaksi tersebut.

Antrian BTS Meal membludak, polisi berjaga di area McD Ambarrukmo, Kamis (9/6/2021) (Suara/Hiromi)
Antrian BTS Meal membludak, polisi berjaga di area McD Ambarrukmo, Kamis (9/6/2021) (Suara/Hiromi)

Sejumlah driver ojol pun akhirnya memutuskan untuk membatalkan pesanan tersebut karena tak bisa mengantre terlalu lama. Namun ada pula driver ojol yang rela mengantre BTS Meal demi pelanggan.

Baca Juga:Ini Alasan McDonald's Rilis Paket BTS Meal

"Ya.. nggak apa-apa daripada pelanggan kecewa. Namanya juga kerja cari rezeki, ini salah satu cobaannya," ucap Yusuf, salah satu driver ojol yang sudah berdiri dalam antrean selama setengah jam.

Pembeli BTS Meal nantinya akan mendapatkan 9 keping McNuggets, kentang goreng medium, CocaCola medium, saus sweet chili dan saus cajun yang dibungkus dengan kemasan spesial. Menu ini dipilih secara khusus oleh ketujuh member BTS.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini