SuaraJogja.id - RS PKU Muhammadiyah Gamping, Sleman kembali membuka layanan vaksinasi Covid-19 secara gratis pada Juli 2021 ini.
Program vaksinasi tersebut dikhususkan bagi pralansia dan lansia dengan syarat usia di atas 50 tahun, domisili wilayah Kabupaten Sleman, membawa KTP, dan mematuhi protokol kesehatan.
Adapun kader kesehatan di atas 18 tahun diwajibkan membawa dua lansia atau pralansia untuk vaksin Covid-19.
Alur pendaftarannya, calon peserta vaksinasi tinggal datang langsung ke RS PKU Muhammadiyah Gamping, masuk melalui pintu timur, dan mengambil antrean di pos satpam. Nomor antrean bisa diambil mulai pukul 07.00 WIB di hari yang sama.
Baca Juga:Kelompok Anak Diperbolehkan Jalani Vaksinasi COVID-19, Ini Panduannya
Kuota yang disediakan RS PKU Muhammadiyah setiap harinya ada 100 peserta. Layanan vaksin dibuka setiap Senin sampai Jumat pukul 08.00 sampai 11.00 WIB di Selasar Masjid Asy-Syifa' RS PKU Muhammadiyah Gamping.
Untuk informasi lebih lanjut, simak di bawha ini unggahan terkait vaksinasi Covid-19 gratis dari RS PKU MUhammadiyah Gamping: