Viral Sapi Menangis Saat Kegiatan Kurban, Netizen Soroti Soal Adab Penyembelihan

tampak dalam video itu sapi menangis melihat sesamanya akan disembelih.

Galih Priatmojo
Rabu, 21 Juli 2021 | 15:04 WIB
Viral Sapi Menangis Saat Kegiatan Kurban, Netizen Soroti Soal Adab Penyembelihan
viral video sapi menangis jelang penyembelihan kurban. [undercover.id]

SuaraJogja.id - Sebuah video yang memperlihatkan seekor sapi menangis saat kegiatan penyembelihan kurban viral di media sosial.

Seperti dilansir dari @undercover.id, tampak sejumlah orang memegangi sapi yang tengah ditidurkan untuk disembelih.

Tak jauh dari tempat penyembelihan itu, terlihat seekor sapi yang terikat di sebuah pohon. Sapi tersebut tampak berusaha untuk lepas dari ikatannya.

Saat kamera mendekat, tampak sapi tersebut menangis.

Baca Juga:Profil Ustaz Arrazy Hasyim, Pendakwah yang Viral di Media Sosial

Adegan sapi menangis itu pun mendapat sorotan publik. Tak sedikit yang menyayangkan tata cara penyembelihan kurban yang dinilai kurang mengikuti adab penyembelihan dalam Islam.

"Sunnah yang diabaikan, menyembelih sapi di hadapan sapi yang masih hidup..." kata fath****

"Ada baiknya sapi yang belum dipotong tidak dihadirkan di situ," kata hasan****

"Salah satu adab penyembelihan dalam Islam adalah menghindarkan hewan calon sembelihan untuk berada di dekat lokasi penyembelihan dengan tujuan supaya hewan tersebut tidak melihat proses penyembelihan hewan lain. Dan adab ini hampir-hampir dilupakan dalam pelaksanaan Qurban," terang rila****

"Padahal nabi melarang memotong hewan qurban di depan hewan qurban lainnya," terang ruih****

Baca Juga:Ngilu! Viral Remaja Selangkangannya Terjepit Roda Motor, Warganet Malah Bahas 'Si Joni'

"Motong hewan kurban kok di depan hewan kurban lainnya. Gimana tuh panitia kurbannya? Padahal syariat ga ngajarin kek gitu lho," kata pras*****

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak