Mengaku Kena Hoaks Akidi Tio, Denny Siregar Siap Dibully Hingga Seminggu ke Depan

Sebelumnya Denny SIregar sempat memberikan ulasan mengenai Akidi Tio yang rela menyumbang Rp 2 Triliun

Galih Priatmojo
Selasa, 03 Agustus 2021 | 09:25 WIB
Mengaku Kena Hoaks Akidi Tio, Denny Siregar Siap Dibully Hingga Seminggu ke Depan
Denny Siregar [YouTube]

SuaraJogja.id - Sumbangan almarhum Akidi Tio sebesar Rp2 Triliun yang sempat bikin heboh kini berujung hoaks. Pegiat sosial media Denny Siregar pun siap dibully gegara sempat memberikan ulasan mengenai sosok yang dianggap dermawan tersebut.

Nama Akidi Tio dalam beberapa waktu belakangan jadi sorotan publik. Hal itu lantaran tersiar kabar bahwa melalui ahli warisnya akan menyumbang sebesar Rp2 Triliun untuk penanggulangan Covid-19.

Namun, kabar itu berakhir antiklimaks. Uang yang ditunggu tak kunjung cair hingga Senin (2/8/2021) kemarin. Justru sang ahli waris yakni Heriyanti dijemput polisi untuk menjalani pemeriksaan di Mapolda Sumsel.

Terkini diketahui, Heriyanti telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penipuan sumbangan Rp2 Triliun.

Baca Juga:Deretan 'Prank' Gemparkan Satu Negara, Dari Blue Energy-Ratna Sarumpaet-Akidi Tio

"Sekarang tersangka masih diperiksa, statusnya saat ini sudah tersangka karena kita sudah mengumpulkan alat bukti yang cukup, " kata Direktur Intelkam Polda Sumatera Selatan Kombes Pol Ratno Kuncoro seperti dikutip dari Suara.com.

Beredarnya hoaks mengenai sumbangan Akidi Tio sebesar Rp2 Triliun itu membuat Denny Siregar turut kena getahnya. Pasalnya sebelum terkuak kabar hoaks tersebut, ia sempat mengulas mengenai sosok Akidi Tio.

Lewat kicauan yang sudah dihapus, Denny Siregar sebelumnya sempat menuliskan bahwa apa yang dilakukan keluarga Akidi Tio sangat luar biasa dan membuat iri. Mengingat sebagai minoritas mereka kerap mendapat hinaan rasis dan dicurigai.

"Buat sebagian orang yang rasis, mereka selalu dihina dicurigai bahkan difitnah karena rasnya berbeda. Tapi ketika tiba saatnya berbuat untuk nengeri apa yang mereka lakukan sungguh membuat iri. Sedangkan di sana ada yang ngaku-ngaku pribumi tapi lebih sibuk dengan penderitaan di luar negeri," kicau Denny disertai foto ahli waris Akidi Tio yang menyerahkan simbol sumbangan Rp2 Triliun bersama Kapolda Sumsel.

Merasa turut jadi korban hoaks Akidi Tio, Denny Siregar pun kemudian dalam kicauan terbarunya mengaku siap dibully.

Baca Juga:Potret Bilyet Giro Rp 2 Triliun Milik Anak Akidi Tio Tersebar, Sumbangan Bukan Hoax?

"Iya Gua ngaku kena prank. Gua salah karena terlalu percaya. Namanya juga senang ada yang mau kasih bantuan..." tulisnya.

"Hari ini dan seminggu ke depan, gua siap menerima bullyan..Bullyan dimulai..." katanya.

Kicauan Denny Siregar itu pun segera dibanjiri komentar. Tak sedikit di antaranya yang memang memberikan komentar bully terhadapnya.

"Seorang penipu disanjung buzzerRP," tulis ghe*****

"Dia adalah saudaramu dalam menyebar hoaks...wkwkwk," kata firma****

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak