Teriak Histeris di Bandara, Wanita Mengaku Istri Kolonel Viral di Medsos

Wanita di balik kamera mengatakan, ibu yang teriak histeris itu tak memenuhi syarat untuk terbang dan mengaku sebagai istri kolonel.

Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Jum'at, 20 Agustus 2021 | 13:11 WIB
Teriak Histeris di Bandara, Wanita Mengaku Istri Kolonel Viral di Medsos
Wanita mengaku istri kolonel berteriak histeris di bandara - (Instagram/@lambeturahkawanua)

SuaraJogja.id - Keributan terjadi di Bandara Sam Ratulangi Manado hingga videonya viral di media sosial. Di video tersebut, seorang wanita teriak histeris.

Wanita yang teriak histeris itu disebut-sebut mengaku sebagai istri kolonel dan memaksa ikut penerbangan meskipun tak memenuhi syarat.

Dalam video itu terlihat, wanita berjaket cokelat dan bertopi bunga-bunga itu tengah berbicara dengan seorang petugas keamanan. Sebelum teriak histeris makin panjang, ia dan petugas sudah adu argumen dengan nada tinggi.

Mulanya petugas menegaskan bahwa wanita itu tidak boleh masuk. Ia mengataan, "Ibu di luar, bukan di dalam."

Baca Juga:Viral Bapak-bapak Teriak Histeris sampai Dipegangi saat Disuntik Vaksin

Lalu pria itu memegang tangan wanita yang berbicara dengannya, hendak mengajaknya keluar. Calon penumpang pesawat yang tak diizinkan ikut penerbangan itu pun kembali berteriak histeris. Tak jelas apa yang ia ucapkan.

Sementara itu di balik kamera, terdengar obrolan singkat antara seorang pria dan wanita soal kejadian yang direkam itu.

Wanita yang tampaknya memegang kamera mengatakan, ibu yang teriak histeris itu tak memenuhi syarat untuk terbang dan mengaku sebagai istri kolonel.

"Katanya suaminya kolonel, baru menjabat kemarin. Terus katanya, dari Jakarta kemarin ke Manado di-acc dari karantina dari Jakarta, makanya dia bisa berangkat ke sini," kata dia.

Berdasarkan keterangan yang dibagikan @lambeturahkawanua, yang membagikan videonya di Instagram, Kamis (19/8/2021), peristiwa itu terjadi pada Rabu (18/8/2021).

Baca Juga:Viral! Kecewa Usai Beli Gamis Lewat Olshop, Wanita Ini Teriak Histeris

"Menurut informasi seorang wanita calon penumpang tujuan Manado - Jakarta berteriak histeris tidak di izinkan ikut penerbangan tujuan Manado - Jakarta karena hanya mampu menunjukan hasil rapid tes antigen, sedangkan aturan harus menunjukan hasil tes PCR," tulisnya.

Pada video selanjutnya, ibu tadi mendorong petugas keamanan yang berdiri menghalangi sebuah konter layanan.

Lalu ia kembali berteriak histeris dengan nada melengking, kembali membuat keributan di bandara.

Lantas sejumlah petugas keamanan memeganginya dan membawa wanita itu keluar. Saat diamankan, wanita itu terus berteriak histeris.

"Wanita yang mengaku istri seorang Kolonel tersebut diamankan oleh petugas keamanan bandara agar tidak lagi membuat keributan," ungkap @lambeturahkawanua.

Belum diketahui pasti informasi lebih lanjut dari pihak terkait soal keributan di bandara yang kini viral di media sosial itu.

TONTON VIDEONYA DI SINI.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini