"Njok dite [jaluk duwite; minta uangnya]," tambah @bimacho_bstrd.
Selain itu, @kiranalarasati berkomentar, "Bismillah bagi bagi."
"Bismillah jadi teman komisaris," ungkap @rizariri.
Dalam kunjungannya ke DIY, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menilik Peace Village Yogyakarta, yang bertempat di Taranan, Sinduharjo, Ngaglik, Kabupaten Sleman pada Selasa (31/8/2021). Erick Thohir disambut langsung oleh Yenny Wahid selaku tuan rumah.
Baca Juga:Erick Thohir Optimis Indonesia Bisa Lolos Secara Kompetitif ke FIBA World Cup 2023
"Ya ini sebuah kehormatan buat saya diundang ke Peace Village. Mbak Yenny ini memang figur yang spesial, karena kita lihat Peace Village ini sesuatu tadi yang disampaikan mbak Yenny, sebagai inkubator bagaimana penduduk desa kita tingkatkan kapabilitasnya. Apakah di kesenian, apakah di ekonomi atau di pendidikan. Ini luar biasa," kata Erick saat ditemui awak media, di Peace Village.

Erick menyampaikan apresiasi yang besar terhadap gerakan dari Peace Village ini. Terlebih saat ini sudah ada sebanyak 30 titik gerakan serupa yang tersebar di berbagai wilayah.
Menurutnya, Peace Village dapat dimanfaatkan pemerintah untuk terus membantu masyarakat dalam menaikkan keterampilan. Bahkan tidak menutup kemungkinan Kementerian BUMN akan turut bekerja sama di dalamnya.